Positif Corona, Sekda Padang: Saya Tidak Sakit Apa-apa

Sekda Padang Positif Corona

Sekda Kota Padang Amasrul. (Humas Pemko Padang)

Langgam.id – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Padang Amasrul dinyatakan positif terpapar covid-19. Namun, dia mengaku tidak merasakan sakit apa pun ditubuhnya.

Baca juga: Wakil Wali Kota Padang dan Sekda Dinyatakan Positif Covid-19

Amasrul membenarkan dirinya dinyatakan positif corona. Dia akan menjalani isolasi dan masih menunggu hasil pemeriksaan medis. Ia juga termasuk Orang Tanpa Gejala (OTG).

“Iya saya positif covid-19, tapi tidak ada rasa apa-apa. Tidak ada gejala, berlari saja saya bisa, tadi pagi hasilnya saya ketahui,” katanya, Senin (31/8/2020).

Dia mengaku melakukan perjalanan ke Jakarta pada Sabtu (29/8/2020). Kemudian diberitahukan positif covid-19 setelah mengikuti apel pagi bersama OPD.

“Keluar hasilnya positif, tapi saya tidak merasakan apa-apa. Sudah 6 kali saya swab tetap saja seperti ini, sama saja rasanya,” katanya.

Ia mengimbau agar masyarakat mematuhi protokol covid-19, seperti pakai masker, jaga jarak, dan cuci tangan.

Sebelumnya, Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar Jasman Rizal membenarkan kedua pejabat Pemko Padang yaitu Sekda Padang Amasrul dan Wakil walikota Hendri Septa positif Covid-19.

“Benar positif, berdasarkan pemeriksaan kemarin di Laboratorium Unand,” ujarnya kepada langgam.id Senin (31/08/2020).

Selain itu, kata dia, anggota DPRD Padang Faisal Nasir juga dinyatakan positif Covid-19. Ketiga pejabat ini akan ditangani Dinas Kesehatan Padang. (Rahmadi/ICA)

 

Baca Juga

Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
Benahi Pola Permainan, Dejan Antonic Siapkan Strategi Lawan Bhayangkara FC
Benahi Pola Permainan, Dejan Antonic Siapkan Strategi Lawan Bhayangkara FC
Program DAIFEST 2025: Raih Kesempatan Menangkan 9 Mobil Daihatsu dan Hadiah Eksklusif Akhir Tahun
Program DAIFEST 2025: Raih Kesempatan Menangkan 9 Mobil Daihatsu dan Hadiah Eksklusif Akhir Tahun
Kebakaran di Padang Selatan Hanguskan 19 Rumah, Kerugian Capai Rp 2 Miliar
Kebakaran di Padang Selatan Hanguskan 19 Rumah, Kerugian Capai Rp 2 Miliar
Polisi Gerebek Lokasi Pengoplosan Elpiji 3 Kg di Padang, Bau Gas Tercium Warga
Polisi Gerebek Lokasi Pengoplosan Elpiji 3 Kg di Padang, Bau Gas Tercium Warga