Polisi Tangkap 6 Pelajar yang Diduga Pelaku Penyerang Sekolah di Padang

Langgam.id - Polisi bergerak cepat melakukan penyelidikan kasus penyerangan segerombolan pelajar ke SMK Negeri 1 Kota Padang.

Enam pelajar yang diduga pelaku penyerangan menggunakan celurit di salah satu sekolah di Padang diamankan polisi. [Foto: Dok. Polresta Padang]

Langgam.id - Polisi bergerak cepat melakukan penyelidikan kasus penyerangan segerombolan pelajar ke SMK Negeri 1 Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar). Sejumlah pelajar yang diduga terlibat berhasil diamankan.

Kasat Reskrim Polresta Padang, Kompol Dedy Adriansyah mengatakan, sebanyak enam orang pelajar diduga terlibat aksi penyerangan telah diamankan malam ini.

"Barusan diamankan anggota. Informasinya ada enam orang," ujar Dedy saat dihubungi langgam.id, Kamis (28/7/2022).

Dedy mengungkapkan, pihaknya belum mengetahui motif penyerangan tersebut. Keenan pelajar yang diamankan juga belum dilakukan pemeriksaan mendalam.

"Belum kami interogasi. Baru kami amankan. Kabarnya, diduga, kalau enggak salah (terduga para pelaku) dari SMK N 5 Padang," ungkapnya.

Meskipun di dalam video yang beredar terlihat adanya salah seorang pelajar mendapatkan tindak kekerasan, Dedy belum mendapat laporan adanya korban dalam aksi penyerangan tersebut.

"Korban belum ada laporan. Masih kami interogasi, nanti perkembangan selanjutnya kami beri tahu," ucapnya.

Video penyerangan itu juga telah tersebar luas di media sosial. Menurut Kepala Satpol PP Kota Padang, Mursalim Nafis, peristiwa penyerangan terjadi pada Kamis (28/7/2022) sekitar pukul 14.00 WIB.

"Kami setelah kejadian baru dikasih tahu informasinya. Kami kerahkan satu peleton personel, sekitar 30 orang," ujar Mursalim saat dihubungi langgam.id, Kamis (28/7/2022) malam.

Terlihat dari video yang beredar di media sosial, diketahui rombongan pelajar itu menyerang ke gerbang SMK N 1 Padang. Sejumlah pelajar yang datang membawa senjata tajam jenis celurit.

Dengan nekad mereka sesampai di gerbang sekolah langsung melakukan penyerang. Para pelajar yang berada di gerbang SMK N 1 Padang saat itu sontak berlarian masuk ke lingkungan sekolah.

Dari video terlihat rombongan pelajar melakukan aksi anarkis dengan melayangkan celuritnya kepada sesama pelajar lainnya.

Tampak salah seorang pelajar ketika berlari terjatuh lalu mendapat tindakan kekerasan. Aksi kekerasan itu dilakukan tiga orang remaja berseragam dan berjaket.

Baca juga: Viral Penyerangan Pelajar ke Sekolah di Padang, Bawa Celurit dan Anarkis

Mereka melayangkan beberapa kali celuritnya ke arah tubuh salah seorang pelajar yang terjatuh. Usia menyerangnya, segerombolan pelajar ini meninggalkan korban dan menaiki sepeda motornya.

Dapatkan update berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Tercatat ada 665.126 daftar pemilih tetap (DPT) akan memberikan suaranya di 1.487 TPS (Tempat Pemungutan Suara) yang tersebar di 11 kecamatan
KPU Padang Targetkan Partisipasi Pemilih 77,5 Persen di Pilkada 2024
Kebakaran melanda sebuah rumah di Jalan Komplek Kehakiman, Cengkeh Blok G, Kota Padang, pada Jumat (15/11/2024). Kejadian tersebut dilaporkan pada pukul 12.43 WIB
Satu Rumah Hangus Terbakar di Cengkeh Padang, Kerugian Capai Rp800 Juta
Tim Klewang Satreskrim Polresta Padang meringkus seorang pria berinisial H (39) spesialis pencurian pembobol rumah dengan target perhiasan
Beraksi di Belasan TKP, Pelaku Pembobolan Rumah Diringkus Polresta Padang
Kebakaran besar menghanguskan 10 rumah semi permanen di kawasan Komplek Wisma Utama Tepi Air, RT 01 RW 03, Kelurahan Parak Laweh Pulau Aia Nan XX, Kecamatan Lubuk Begalung
Kebakaran Hanguskan 10 Rumah di Parak Laweh, Seorang Balita Alami Luka Bakar
Bawaslu memilih Padang Barat sebagai Kampung Pengawasan Partisipatif untuk Pilkada yang akan berlangsung pada 27 November 2024 nanti.
Padang Barat Dipilih Sebagai Kampung Pengawasan Partisipatif, Ini Alasannya
Kebakaran terjadi di kawasan pemukiman padat di Kelurahan Bungus Selatan, Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang, Sabtu (26/10/2024)
Kebakaran di Bungus Selatan, Satu Rumah Hangus Terbakar, Sembilan Orang Mengungsi