Polisi Selidiki Kasus Pengeroyokan Ketua Relawan Anies di Bukittinggi

Polisi Selidiki Kasus Pengeroyokan Ketua Relawan Anies di Bukittinggi

Ilustrasi pengeroyokan.

Langgam.id – Polisi tengah menyelidiki kasus dugaan pengeroyokan seorang pria bernama Idris Sanur di Kota Bukittinggi. Idris diketahui merupakan Ketua DPP Relawan Rumah Gadang Anies Baswedan.

Peristiwa pengeroyokan ini telah dilaporkan ke polisi dengan Nomor LP/B/1/I/2023/Polresta Bukittinggi tanggal 2 Januari 2023. Laporan pengeroyokan dibenarkan Ps. Kasat Reskrim Polresta Bukittinggi AKP Fetrizal.

“Kejadian sekitar pukul 15.30 WIB di dalam rumah di Kelurahan Birugo. Awal mula kejadian ketika pelapor mendengar orang ribut-ribut di lantai satu rumah,” kata Fetrizal, Selasa (3/1/2023).

Setelah pelapor melihat CCTV, kata Fetrizal, tampak korban Idris sedang dipegang oleh seseorang. Kemudian pelapor turun, namun didorong kembali ke atas oleh seorang perempuan.

“Pelapor kemudian dicakar dan datang lagi seorang laki laki mendatangi pelapor dan menjambak rambut pelapor kemudian pelaku turun,” katanya.

Sesampai di lantai satu, terlihat korban Idris sudah tergeletak dan ada luka berdarah pada bagian kepala dan bibir. Atas kejadian tersebut pelapor dan korban Idris mengalami luka.

Baca Juga: Polisi Tangkap 3 Pelaku Penganiayaan Kepala SMA PGAI Padang

“Keduanya tidak senang lalu melaporkan kejadian ini ke SPKT Polres Bukittinggi. Kasus sedang kami selidiki, termasuk terkait motif,” tuturnya.

Baca Juga

Pemain baru Semen Padang FC Guillermo Fernandez yang merupakan eks penggawa Athletic Bilbao
Resmi Berseragam Semen Padang FC, Mantan Penyerang Bilbao Latihan Perdana di Indarung
Semen Padang FC Resmi Rekrut Gelandang Serang Asal Jepang 
Semen Padang FC Resmi Rekrut Gelandang Serang Asal Jepang 
PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Babak pertama Semen Padang FC ketinggalan satu gol dari Bhayangkara FC dalam laga pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026,
Semen Padang FC Bakal Cuci Gudang Skuad Hadapi Putaran Kedua
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Sumbar secara tegas meminta Kepolisian Republik Indonesia, Menteri Lingkungan Hidup,
Walhi Sumbar Minta Polri, Menteri LH, ESDM dan Menhut Ambil Alih Kasus Penganiayaan Nenek Saudah