Polisi Pastikan Tukang Servis Handphone di Padang Meninggal Karena Dibunuh

Polisi Masih Buru Pelaku Curas di Padang Panjang yang Sebabkan Seorang Nenek Meninggal

Ilustrasi korban meninggal dunia (Ridho)

Langgam.id - Polisi memastikan Gaga Febriolin merupakan korban pembunuhan. Pria 26 tahun yang berprofesi sebagai tukang servis handphone di Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar) ini sebelumnya ditemukan meninggal dunia bersimbah darah.

Jasad korban ditemukan di rumah kontrakannya di Korong Gadang, Kecamatan Kuranji, Kota Padang. Terdapat sejumlah luka di tubuh korban.

"Hasil autopsi dipastikan korban pembunuhan. Hal ini terdapat beberapa luka di tubuh korban," kata Kasat Reskrim Polsek Kuranji, Ipda W Siantur dihubungi langgam.id, Senin (5/4/2021).

Baca juga: Polisi Selidiki Dugaan Pembunuhan Tukang Servis Handphone di Padang

Sianturi mengatakan kasus ini masih dalam penyelidikan. Jajaran Polsek Kuranji bergabung dengan Polresta Padang untuk mengungkap kasus tersebut.

"Kami dibantu dengan polres. Sekarang masih penyelidikan, kasus ini diupayakan segeranya diungkap," tegasnya.

Sebelumnya, penemuan jenazah korban sempat menggegerkan warga setempat. Korban sehari-hari berprofesi sebagai tukang servis handphone dengan membuka warung di rumah kontrakannya.

Usai ditemukan tewas, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Padang. Selanjutnya, pihak kepolisian melakukan autopsi terhadap jenazah korban. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Sidang Kasus Pembunuhan Berencana Wartawan Rico Pasaribu dan Keluarganya Digelar di PN Kabanjahe
Sidang Kasus Pembunuhan Berencana Wartawan Rico Pasaribu dan Keluarganya Digelar di PN Kabanjahe
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani