Polda Sumbar Perketat Pengamanan Pascaledakan Bom di Medan

Polda Sumbar Perketat Pengamanan Pascaledakan Bom di Medan

Ilustrasai suasana pengamanan di gerbang Polresta Padang. (Foto: Istimewa)

Langgam.id - Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) memperketat pengamanan pasca-insiden ledakan bom di Mapolrestabes Medan, Sumatera Utara (Sumut). Pengaman diperketat itu dilakukan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan terjadi.

Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto menyebutkan, pengamanan fokus kepada setiap tamu yang mengunjungi kantor kepolisian.

"Yang jelas dengan kejadian itu (bom) pasti penjagaan diperketat, untuk mengantisipasi. Pengecekan mungkin lebih detail untuk yang datang ke Polda," ujar Stefanus dihubungi langgam.id, Rabu (13/11/2019)

Selain di Polda Sumbar, kata Stefanus, pengamanan diperketat juga dilakukan seluruh jajaran Polda Sumbar. Mulai dari Polres hingga ke tingkat Polsek.

"Semua jajaran (diperketat). Kita fokus di setiap Mako aja dulu, di jalur perbatasan belum," ujarnya.

Meskipun demikian, Stefanus mengimbau kepada masyarakat tidak perlu takut dengan insiden ledakan bom di Sumut. Ia memastikan, kondisi Sumbar terbilang kondusif.

"Kami minta masyarakat Sumbar tenang, dan tak perlu panik," imbaunya.

Seperti diketahui, ledakan bom terjadi di Polrestabes Medan, Sumut, Rabu (13/11/2019) sekitar pukul 08.45 WIB. Diduga insiden tersebut merupakan bom bunuh diri. (Irwanda/HM)

Baca Juga

Kabag Ops Polres Solok Selatan, AKP Dadang Iskandar resmi ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus penembakan yang menewaskan Kasat
Pelaku Polisi Tembak Polisi Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana, Terancam Hukuman Mati
Pengemudi Harap Waspada, Operasi Zebra 2024 Sasar Pelanggaran Lalu Lintas
Pengemudi Harap Waspada, Operasi Zebra 2024 Sasar Pelanggaran Lalu Lintas
Polda Sumbar menggelar Operasi Zebra Singgalang 2024 terhitung mulai 14-27 Oktober 2024. Kegiatan ini digelar guna menciptakan
Dimulai Hari Ini, Operasi Zebra Singgalang 2024 Berlangsung hingga 27 Oktober
Konflik agraria di Nagari Kapa, Kecamatan Luhak Nan Duo, Kabupaten Pasaman Barat, kembali memanas pada Jumat (4/10/2024).
Konflik Agraria Berlanjut: 10 Warga Kapa Dibawa ke Polda, Penggusuran Lahan Menuai Kecaman
Bidpropam Polda Sumbar mulai melakukan sidang kode etik terhadap para personel yang diduga tidak profesional saat membubarkan aksi tawuran
Polda Sumbar Mulai Sidang Kode Etik Anggota Tidak Profesional saat Bubarkan Tawuran di Kuranji
Deklarasi Kampanye Damai Pilkada 2024: KPU Tekankan Pentingnya Demokrasi Bermartabat
Deklarasi Kampanye Damai Pilkada 2024: KPU Tekankan Pentingnya Demokrasi Bermartabat