Langgam.id - Hujan yang disertai angin kencang mengakibatkan pohon tumbang di area kampus Universitas Islam Negeri Imam Bonjol (UIN IB) Padang, Senin (9/8/2021). Pohon tumbang ini dilaporkan menimpa pendopo dan satu unit sepeda motor.
Menurut Kepala Bidang Logistik dan Kedaruratan BPBD Kota Padang, Sutan Hendra, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 17.00 WIB. Pihaknya telah melakukan pembersihan material pohon di lokasi kejadian.
"Menimpa pendopo dan sepeda motor satu unit. Ada tadi beberapa orang mahasiswa berteduh di pendopo, tapi pohon tumbang diketahui sehingga selamat," kata Sutan di lokasi kejadian.
Ia menyebutkan, pohon yang tumbang jenis jati dengan panjang 15 meter dan berdiameter 80 centimeter. Proses pembersihan pohon tumbang di UIN IB Padang itu dilakukan petugas sekitar satu jam.
"Hujan dan angin kencang pada sore tadi hanya satu titik lokasi pohon tumbang (di Padang). Tidak ada di lokasi lain," jelasnya.
Sutan berharap, banyaknya pohon di area kampus dapat dilakukan pemangkasan atau perawatan. Sehingga, peristiwa seperti ini tidak terjadi kembali.