Pesan Bupati Dharmasraya untuk 111 PNS Baru

Pesan Bupati Dharmasraya untuk 111 PNS Baru

Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan melantik dan mengambil sumpah PNS baru, Rabu (01/07/2020). (Foto Humas Pemkab Dharmasraya)

Langgam.id- Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan melantik dan mengambil sumpah 111 Pegawai Negeri Sipil (PNS) baru, Rabu (01/07/2020).

Baca juga: Jembatan Penghubung Dharmasraya-Riau di Nagari Sopan Jaya Ditarget Selesai Akhir Tahun

PNS formasi tahun anggaran 2018 itu diingatkan untuk memiliki tanggung jawab yang tinggi dalam melaksanakan tugas sebagai abdi negara dan masyarakat.

“Selamat, semoga saudara dapat menjadi PNS yang mampu bekerja dengan disiplin, penuh semangat dan bersungguh-sungguh,” ujarnya dalam rilis Rabu (01/07/2020).

Sutan Risa mengatakan, PNS baru ini mesti meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat. Melayani masyarakat adalah tugas PNS sebagai abdi masyarakat.

Baca juga: 63 Formasi dan Jadwal Pendaftaran CPNS di Dharmasraya

“Kita ini abdi masyarakat, melayani masyarakat adalah tugas kita dan bukan kita yang dilayani,” ujarnya.

Pelantikan dan pengambilan sumpah berlangsung di halaman kantor Bupati Dharmasraya, dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Kepala BKPSDM Kabupaten Dharmasraya Khairudin mengatakan, CPNS yang akan dilantik itu awalnya berjumlah 112 orang. Namun, 1 orang sedang cuti karena melahirkan.

“PNS yang dilantik itu golongan 3 dan golongan 2,” ujarnya. (*/SRP)

Baca Juga

Wagub Sumbar Vasko Ruseimy bersama Bupati Dharmasraya Annisa Suci Ramadhani meresmikan sekaligus membuka pelayanan Samsat Nagari Samnag
Optimalkan Penerimaan Daerah, Samsat Nagari Hadir di Sungai Rumbai Dharmasraya
DPRD Dharmasraya menggelar Sidang Paripurna Istimewa dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-22 Kabupaten Dharmasraya di Ruang
Sidang Paripurna Istimewa HUT ke-22 Dharmasraya, Bupati Paparkan Progres Pembangunan
Pemkab Dharmasraya menggelar acara pisah sambut Kapolres Dharmasraya dari AKBP Purwanto Hari Subekti kepada AKBP Kartyana Widyarso
Kapolres Dharmasraya Berganti, Bupati Harap Sinergi dan Kolaborasi Terjalin Semakin Kuat
Jalan Santai HUT Ke-22 Dharmasraya, Warga Sialang Gaung Dapat Motor
Jalan Santai HUT Ke-22 Dharmasraya, Warga Sialang Gaung Dapat Motor
Bupati Dharmasraya, Annisa Suci Ramadhani menerbitkan Surat Edaran Nomor 300/600/Satpol PP Damkar-2025 tentang Penertiban Tempat Hiburan
Tindak Tegas Pelanggar Aturan, Bupati Dharmasraya Terbitkan SE Penertiban Tempat Hiburan
Pemkab Dharmasraya akan menggelar kegiatan jalan santai dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 Kabupaten Dharmasraya.
Pemkab Dharmasraya Gelar Jalan Santai Meriahkan HUT ke-22, Hadiah Utama Motor