Penyebab Banjir Solok Selatan, Bupati: Ada Pembalakan Liar di Daerah Hulu

Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria saat meninjau lokasi banjir (Foto: Irwanda/Langgam.id)

Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria saat meninjau lokasi banjir (Foto: Irwanda/Langgam.id)

Langgam.id - Bupati Kabupaten Solok Selatan, Muzni Zakaria menyebutkan, selain intensitas hujan yang tinggi, tentu ada beberapa faktor lain yang menyebabkan banjir di daerah itu. Diantaranya, kerusakan lingkungan yang ada di hulu sungai.

"Daya tampung sungai tak mampu lagi menampung debit air yang besar. Penyebabnya tentu daerah hulu sungai, atau tangkapan hujan sudah terganggu. Artinya, ada penebangan (hutan) di daerah hulu," ujarnya kepada Langgam.id, Sabtu (14/12/2019).

Adanya penebangan hutan di daerah hulu, kata Muzni, menyebakan kayu-kayu besar di hutan telah hilang. Sehingga, ketika intensitas hujan tinggi, debit air tidak lagi bisa terserap. Aliran air langsung mengarah ke sungai.

"Siapa yang menebang? Kita juga tidak tahu, namanya saja penebangan liar," ungkapnya.

Menurut Muzni, wilayahnya terdapat cukup banyak sungai. Hal ini menjadikan Solok Selatan dijuluki nagari seribu sungai. Begitupun untuk topografi yang dipenuhi perbukitan.

"Umumnya sungai itu berhulu di hutan. Kalau sudah berhulu di hutan, kayu lagi. Inilah yang menyebabkan banjir di Solok Selatan. Kalau banjir melewati permukiman, tentu jadi masalah," jelasnya.

Muzni tak menampik banyaknya masyarakat yang tinggal di pinggiran aliran sungai yang merupakan dataran rendah. Sehingga ketika sungai meluap, sangat rentan terdampak banjir.

"Ada 30 rumah masyarakat yang terancam di sepanjang aliran sungai di Kampung Sungai Bandang, Kecamatan Parit Gadang Diateh. Ada enam unit rumah yang hanyut di sini. Masyarakat kita ungsikan ke masjdih dan mushalla, sambil kita persiapan relokasi juntuk mereka, mudah-mudahan mau pindah," katanya. (Irwanda/ZE)

Baca Juga

Sebanyak 10 orang terduga pelaku penambangan emas sistem manual diamankan oleh tim gabungan Satreskrim Polres Solok Selatan bersama
Polisi Gerebek Tambang Emas Ilegal di Solsel, 10 Orang Diamankan
Bupati Solok Selatan, Khairunas dan Wabup Yulian Efi meninjau Pasar Padang Aro, Rabu (19/3/2025). Kedatangan Bupati dan Wabup Solsel
Pasokan Berasal dari Luar Daerah, Harga Cabai Merah di Solsel Naik
Pemkab Solsel dan Pemprov Sumbar Akan Selesaikan Pembangunan Masjid Nurul Bakti di Sangir, Dianggarkan Rp2,6 Miliar
Pemkab Solsel dan Pemprov Sumbar Akan Selesaikan Pembangunan Masjid Nurul Bakti di Sangir, Dianggarkan Rp2,6 Miliar
Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah kunjungi PT Supreme Energy-PTLP Muaro Laboh, Kabupaten Solok Selatan pada Sabtu (18/1/2025).
Kunjungi PT Supreme Energi di Solsel, Mahyeldi Dorong Pengembangan Energi Baru Terbarukan
Damri di Solok Selatan Belum Kembali Beroperasi, Ini Penjelasan Pemda
Damri di Solok Selatan Belum Kembali Beroperasi, Ini Penjelasan Pemda
Ribuan peserta mengikuti Gowes Chapter III di Solok Selatan pada Sabtu (28/12/2024). Kegiatan ini merupakan salah satu agenda penutup tahun
Ribuan Pesepeda Ikuti Gowes Chapter III di Solok Selatan