Penyair Indonesia, Filipina, Vietnam, dan Thailand, Pastikan Hadir di PPF 2022

Langgam.id - Pembukaan Payakumbuh Poetry Festival 2022 tinggal menghitung hari. Sejumlah penyair dari tanah air dan negara tetangga dipastikan hadir pada festival puisi yang diadakan di Payakumbuh, 4-6 Desember 2022 mendatang itu.

Dari Indonesia akan hadir nama-nama seperti Saut Situmorang, Ahda Imran, Zen Hae, Esha Tegar Putra, Alpa Hambaly, Ni Made Purnama Sari, Ucok Irmansyah, Adri Sandra, dan banyak lagi.

Dari Filiphina akan hadir Dr. Michael M.Coroza, penulis peraih S.E.A Award 2017 dari Ateneo De Manila University, Philipina. Dari Vietnam akan datang penyair Ali Bao, serta Nik Abdul Rakib Bin Nik Hassan dari Songkla University, Thailand.

Masing-masing penyair akan mengisi berbagai agenda di PPF 2022. Mulai dari diskusi sastra, pertunjukan puisi, hingga sesi diskusi dengan siswa SMA Kota Payakumbuh dan Kab. Limapuluh Kota.

Direktur Payakumbuh Poetry Festifal 2022, S Metron Masdison berharap dengan bertemunya para sastrawan, terjadi perbincangan atau diskusi yang hangat dan produktif.

“Semoga ajang ini bisa menjadi pemantik untuk munculnya pemikiran-pemikiran segar mengenai sastra kita, dan sastra di Asia Tenggara umumnya,” katanya.

Ragam-ragam pertunjukan seni tradisi juga bakal dipersembahkan di sepanjang festival. Pengunjung bisa menyaksikan permainan Sampelong dari seniman tradisi Ahmad Yuslim. Juga ada Talempong Goyang dari Sanggar Lubuak Batang.

Vidio-vidio pemenang Sayembara Puisi Visual juga akan diputar. Musisi Payakumbuh Oche Pello dan Dighotal: The Mountain Dweller dari Bali turun ke gelanggang membunyikan puisi dalam pertunjukan puisi.

Lapak Buku-lapak buku bakal digelar sepanjang acara. Penyelenggara telah menyediakan stan-stan penjualan buku. Di sini pengunjung bisa membeli buku-buku sastra terbaru atau sekedar duduk ngobrol-ngobrol. Lokasi festival berpusat di Agamjua Art and Culture Caffe.

“Kawan-kawan yang ingin menjual buku-bukunya bisa langsung datang ke festival,” tambah Metron. Untuk informasi lebih jauh mengenai ketersediaan stan buku serta info lainnya silakan meluncur ke Instagram PPF 2022 @payakumbuh.poetryfest.

--

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id.  Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini

 

 

Baca Juga

Penutupan PPF 2023: Ratusan Penikmat Sastra Disuguhi Penampilan Seniman Kelas Dunia
Penutupan PPF 2023: Ratusan Penikmat Sastra Disuguhi Penampilan Seniman Kelas Dunia
PPF 2023: 2 Seri Diskusi Soal Kelindan Puisi, Visual, Musik dan Pertunjukan di Asia Tenggara
PPF 2023: 2 Seri Diskusi Soal Kelindan Puisi, Visual, Musik dan Pertunjukan di Asia Tenggara
PPF 2023: Dekatkan Pelajar dengan Sastra, Para Sastrawan Kunjungi Sekolah
PPF 2023: Dekatkan Pelajar dengan Sastra, Para Sastrawan Kunjungi Sekolah
PPF 2023, Supardi: Payakumbuh Banyak Melahirkan Tokoh Berpengaruh dalam Dunia Sastra
PPF 2023, Supardi: Payakumbuh Banyak Melahirkan Tokoh Berpengaruh dalam Dunia Sastra
Diikuti Sastrawan dan Seniman Asia Tenggara, PPF 2023 Dibuka Malam Ini
Diikuti Sastrawan dan Seniman Asia Tenggara, PPF 2023 Dibuka Malam Ini
PPF 2023: Akomodir Temu Seni Lintas Disiplin
PPF 2023: Akomodir Temu Seni Lintas Disiplin