Penerbangan Tutup di BIM, Masyarakat yang Sudah Beli Tiket Bisa Refund

BIM Buka Penerbangan Penumpang

Kegiatan di salah satu bandara di Indonesia. (Foto: Hendra/Langgam.id)

Langgam.id - Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Kabupaten Padang Pariaman, Sumatra Barat menutup seluruh penerbangan untuk mengangkut penumpang yang berangkat maupun yang datang mulai hari ini Jumat (24/4/2020).

GM Angkasa Pura II BIM, Yos Suwagiono mengatakan penutupan berdasarkan instruksi dari Kementerian Perhubungan lewat juru bicaranya yang telah disampaikan pada Kamis (23/4/2020). Penutupan seluruh bandara dilakukan mulai 24 April sampai 1 Juni 2020.

Menyikapi bagi masyarakat yang telah terlanjur membeli tiket pesawat pihaknya telah berkoordinasi dengan maskapai penerbangan agar menyediakan layanan pengembalian uang atau refund atau masyarakat juga bisa menjadwalkan ulang penerbangannya.

"Jadi mereka yang misalnya besok tidak akan terbang lagi, maka akan mendapatkan refund atau reschedule setelah masa tanggal 1 Juni selesai pemberlakuan ini, itu yang mungkin dilakukan,"katanya saat video conference bersama IJTI Sumbar, Jumat (24/4/2020).

Baca juga : Bandara Minangkabau Tutup Seluruh Penerbangan Penumpang Hingga 1 Juni 2020

Pencairan uangnya dapat dilakukan secara kes atau tidak dengan cara transfer. Pihaknya siap melayani tersebut bagi masyarakat yang mau melakukan reschedule atau refund.

"Memang tidak ada konter khusus, hanya ada konter masing-masing maskapai, nanti teknisnya akan kita bicarakan agar penumpang juga dapat mudah dilayani untuk mendapatkan hak mereka," katanya.

Pihaknya meminta agar masyarakat memaklumi kebijakan penghentian penerbangan yang dilalukan pemerintah. Sebab hal itu dilakukan untuk mendukung pemerintah dalam rangka penghentian penyebaran virus corona.

"Masyarakat mohon memaklumi. Kita berdoa agar Sumbar ini menjadi daerah pertama yang terbebas dari virus corona," ujarnya. (Rahmadi/SS)

Baca Juga

Bandara Internasional Minangkabau (BIM) mencatat terjadinya kenaikan penumpang pada arus balik Lebaran 2024 pada 13 April 2024 (H+2) dan
H+2 Lebaran, Kenaikan Penumpang pada Arus Balik 2024 di BIM Capai 75 Persen
Executive General Manager Angkasa Pura II BIM, Indrawansyah mengatakan bahwa pihaknya memprediksi sebanyak 6 ribu pemudik bertolak ke Jakarta
Hingga H-2 Lebaran, BIM Sudah Layani 42.676 Penumpang yang Datang
Bandara Internasional Minangkabau (BIM) di Padang Pariaman kembali dibuka setelah sempat ditutup akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung.
BIM Kembali Dibuka, Aktivitas Penerbangan Normal Lagi
Akses menuju Bandara Internasional Minangkabau (BIM) melalui jembatan kembar, dekat flyover, sudah bisa dilewati kendaraan.
Akses Menuju BIM Melalui Jembatan Kembar Sudah Bisa Dilewati Kendaraan
Pihak Bandara Internasional Minangkabau menyediakan dua unit free shuttle bus dari Jembatan Batang Anai ke BIM atau sebaliknya.
Jembatan Batang Anai Ditutup, BIM Sediakan 2 Free Shuttle Bus untuk Jemput Penumpang
Salah seorang penumpang maskapai penerbangan Super Air Jet tujuan Padang-Kualanamu bercanda dengan mengaku membawa bom
Penumpang Super Air Jet Tujuan Kualanamu Diamankan di BIM Usai Bercanda Bawa Bom