Pendataan dan Pembenahan KJA di Danau Maninjau Ditarget Tuntas Agustus 2022

danau maninjau keramba

Danau Maninjau (Doc. Ist)

Langgam.id - Bupati Agam, Andri Warman menargetkan pendataan dan pembenahan keramba jaring apung (KJA) di Danau Maninjau tuntas pada Agustus 2022.  Selasa kemarin (1/6/2021), tim pendataan KJA Danau Maninjau ini dilepas Bupati Agam, Andri Warman di Objek Wisata Linggai Park.

Andri  mengucapkan terima kasih kepada seluruh OPD terkait yang telah bersedia dan bersama-sama melakukan pendataan KJA di Danau Maninjau. Menurutnya, selama ini, belum ada data yang benar-benar akurat terkait berapa jumlah KJA yang ada di Danau Maninjau.

"Oleh sebab itu, sesuai dengan program dari pemerintah pusat terkait penanggulangan Danau Maninjau ini, ditargetkan pada Agustus tahun 2022, pendataan dan pembenahan keramba harus sudah selesai," ujarnya.

Untuk mencapai target tersebut, Andri mengharapkan kepada masyarakat, khususnya kepada para pemilik karamba, agar dapat mendukung program tersebut.

Andri menegaskan bahwa dalam pendataan ini, pihaknya bukan untuk membongkar atau memusnahkan karamba. Tapi pihaknya hanya mendata dan melakukan pembenahan sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Kita juga akan membuat pembagian zonasinya, sehingga potensi yang ada di Danau Maninjau bisa secara maksimal dimanfaatkan,” bebernya.

Menurut Andri, jika KJA di Danau Maninjau sudah tertata dengan baik, maka dampaknya akan sangat besar dirasakan oleh masyarakat di sekitar, khususnya dalam peningkatan perekonomian masyarakat.

“Mari kita bersama-sama memberikan pemahaman kepada masyarakat, agar tidak ada yang salah paham. Karena kedepan kita juga akan fokus untuk mengembangkan objek wisata di Danau Maninjau,” ucapnya.

Plt Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Agam, Edi Natrial mengatakan, kegiatan pemutakhiran data KJA di Danau Maninjau merupakan  wujud nyata kepedulian dalam upaya penyelamatan Danau Maninjau.

Ia menambahkan, dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan dapat memulihkan kondisi danau dan terwujudnya Danau Maninjau yang indah dan lestari.

Edi mengungkapkan, tim yang tergabung dalam pendataan KJA tersebut melibatkan unsur terkait. Mulai dari Satpol PP Damkar Agam, Dinar Perhubungan, Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan Agam, Dinas Lingkungan Hidup, Polri, TNI dan lainnya.

Ia mengharapkan, agar pendataan KJA ini dapat berjalan dengan baik dan menghasilkan data yang akurat. (*/yki)

Baca Juga

Banjir Bandang Landa Kabupaten Agam, Belasan Rumah Terdampak
Banjir Bandang Landa Kabupaten Agam, Belasan Rumah Terdampak
Tokoh-tokoh Besar Salingka Danau Maninjau di Panggung Sejarah Indonesia
Tokoh-tokoh Besar Salingka Danau Maninjau di Panggung Sejarah Indonesia
Dua nagari di sekitar Danau Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, dilanda banjir dan longsor disertai pohon tumbang,
Berikut Rekapitulasi Data Dampak Bencana di Tanjung Raya Agam
Langgam.id - Bupati Kabupaten Agam, Andri Warman mengungkapkan keinginannya terkait pengelolaan Keramba Jaring Apung (KJA) di Danau Maninjau.
Dewan SDA Nasional Kunjungi Danau Manijau, Bupati Agam: Kita Ingin KJA Ditata, Bukan Dihabiskan
Langgam.id - Andri Warman pesankan agar Camat Tanjung Raya yang baru mengedukasi masyarakat akan pentingnya revitalisasi Danau Maninjau.
Bupati Agam Minta Camat Tanjung Raya yang Baru Edukasi Warga Soal Revitalisasi Danau Maninjau
Langgam.id - Pemkab Agam menggelar Lomba Pasambahan dalam rangkaian Festival Peseona Danau Maninjau (FestDamaMa) 2022.
Kata Bupati Agam Soal Festival Pesona Danau Maninjau: Ini Marwah Daerah yang Bertuah