Langgam.id - Sekelompok orang melakukan pencurian tembaga di kawasan pabrik Indarung IV milik PT Semen Padang, Minggu (23/07/2023). Pelaku kabur dan dikejar petugas keamanan PT Semen Padang sampai di kawasan Sitinjau Lauik. Saat dikejar, mobil dump truck yang dikendarai pelaku menabrak beberapa kendaraan dengan kecepatan tinggi.
Kapolsek Lubuk Kilangan Lija Nesmon, mengatakan, aksi kejar-kejaran tersebut menyebabkan 4 mobil dan 1 sepeda motor rusak.
"Dump truk tronton tersebut melaju dengan kecepatan tinggi dan menghantam serta menabrak kendaraan baik roda dua maupun roda empat baik yang searah maupun lawan arah," katanya, Minggu (23/7/2023).
Sesampainya ditikungan terakhir jelang batas kota Padang-Solok mobil pelaku terhalang oleh kendaraan truk yang berada didepannya. Sehingga dump truk tronton tersebut melambat dan tiba- tiba mundur masuk parit.
"Dan saat itu tersangka dapat ditangkap dengan bantuan warga dan pengguna jalan yang terkena senggol mobil tersebut," tutur Lisja.
Ia juga mengatakan, warga dan pengguna jalan yang melihat kejadian tersebut sempat emosi. Mereka memukuli pelaku hingga babal belur sebelum diamankan oleh pihak PT Semen Padang.
Saat ini pelaku telah dibawa ke Polsek Lubuk Kilangan beserta barang bukti. Sedangkan dua pelaku lainnya masih dicari oleh pihak kepolisian.
Empat mobil yang rusak akibat peristiwa tersebut antara lain, 1 unit Mobil Toyota HIACE Majesty, 1 unit Toyota Avanza Veloz, 1 unit Honda Jazz, dan juga 1 unit dump truk yang digunakan pelaku. Selain itu ada 1 unit motor Yamaha NMax. (*/Fs)