Pemprov Akan Gunakan Sumbar Command Center untuk Pantau Pilkada

Diprediksi, Pertengahan Mei 2020 Angka Positif Covid-19 di Sumbar Mencapai 350 Orang

Gubernur Sumbar Irwan Prayitno (Foto: Irwanda/Langgam.id)

Langgam.id – Pemerintah Provinsi (pemprov) Sumatra Barat (Sumbar) membangun Sumbar Command Center sebagai salah satu langkah mensinergikan kenerja seluruh kabupaten/kota yang ada di daerah itu.

Bahkan, Sumbar Command Center juga digadangkan akan dijadikan sebagai sarana pemantau Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2020 di Sumbar.

Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno menyebutkan bahwa Command Center bisa dimanfaatkan untuk Pilkada. “Salah satu fungsi Sumbar Command Center itu untuk konferensi video dengan kabupaten/kota, kita akan maksimalkan untuk Pilkada,” ujarnya di Padang, Rabu (5/2/2020).

Keberadaan Sumbar Command Center, kata Irwan, merupakan langkah awal untuk membangun Smart Province secara keseluruhan. Karena dengan Sumbar Command Center seluruh kabupaten/kota di Sumbar sudah bisa video conference.

Memastikan Sumbar Command Center dapat berfungsi dengan baik, Irwan sudah melalukan uji coba dengan perangkat pemerintah di empat daerah, yaitu Pemerintah Kota (Pemko) Bukittinggi, Solok, Kabupaten Dharmasraya dan Kabupaten Solok.

Sumbar Command Center, menurut Irwan juga memiliki banyak data, baik itu pembangunan, perencanaan, anggaran dan lainnya yang bisa diakses secara langsung.

“Cukup dengan teknologi ini, kita bisa komunikasi langsung dengan 19 bupati atau wali kota se-Sumbar secara real time,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informastika (Diskominfo) Sumbar, Yeflin Luandri menyebutkan, hadirnya Sumbar Command Center sebagai salah satu upaya untuk mengantisipasi perkembangan teknologi dan informasi yang sangat pesat.

“Command Center memenuhi tuntutan untuk mendapatkan pelayanan yang cepat dan modern. Selain sebagai penyedia informasi dari pemerintah, juga sebagai alat untuk berinteraksi dengan masyarakat,” ujarnya.

Yeflin mengklaim, Sumbar Command Center bisa memantau semua aktivitas kegiatan dalam mendukung pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan yang efektif atau good governance. (Rahmadi/ZE)

Baca Juga

Semen Padang FC akhirnya memetik kemenangan penting usai menumbangkan Persijap Jepara pada Kamis (20/11/2025) di Stadion Bumi Kartini. 
Semen Padang FC Raih Kemenangan Perdana di Era Dejan Antonic, Akhiri Tren Kekalahan Beruntun
Kronologi Bus Family Raya Masuk Jurang di Sijunjung, 1 Balita Meninggal Dunia
Kronologi Bus Family Raya Masuk Jurang di Sijunjung, 1 Balita Meninggal Dunia
Semen Padang FC kalah 0-2 saat menjamu Borneo FC
Semen Padang FC Kembali Kalah, Pelatih Soroti Performa Pemain
Rahmah El Yunusiyah Pendiri Diniyah Putri Padang Panjang
Rahmah El Yunusiyyah Pendiri Diniyah Putri Padang Panjang Raih Gelar Pahlawan
Pengurus KONI Sumbar resmi dilantik, Rabu (5/11/2025). Salah satu pengurus diketahui adalah Plt Ketua DPW PSI Sumbar Taufiqur Rahman
Susunan Pengurus KONI Sumbar: Plt Ketua PSI Sumbar Jabat Waketum
Keramaian pengunjung di job fair yang diselenggarakan Pemprov Sumbar beberapa waktu lalu.
Kegundahan Fresh Graduate Mencari Kerja: Saingan Banyak, Lowongan Minim