Pemko Padang Targetkan Semua Sekolah Ramah Anak

Sekolah SMP di Padang Panjang | Sekolah Tatap Muka untuk SMA dan SMK

Ilustrasi - sekolah. (Gambar: pixabay.com)

Langgam.id - Plt Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Pendudukan dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Padang Endrizal mengatakan, bahwa Pemko Padang menargetkan semua semua sekolah berstatus sekolah ramah anak.

Ia mengatakan, bahwa pada 2020 lalu, seluruh madrasah negeri melalui Kementerian Agama Kota Padang sudah mendeklarasikan madrasah ramah anak.

Kemudian terangnya, pada 2021 ini, seluruh SMP negeri sudah berkomitmen untuk mewujudkan sekolah ramah anak. Sementara itu, untuk tingkat SD hampir 50 persen telah deklarasi sekolah ramah anak.

Endrizal menambahkan, bahwa Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI telah mengeluarkan 7 indikator utama dan 70 indikator penilaian yang harus dipenuhi untuk menjadi sekolah ramah anak.

"7 indikator utama tersebut meliputi lingkungan, kebijakan, kurikulum, pendidik dan tenaga kependidikan yang terlatih hak-hak anak, sarana dan prasarana sekolah yang ramah anak," ujarnya, Jumat (5/3/2021).

Kemudian ungkapnya, partisipasi anak, partisipasi orang tua/wali, lembaga masyarakat dunia usaha, pemangku kepentingan dan alumni.

Endrizal mengharapkan, kepada seluruh unsur, khususnya kepala sekolah, tenaga pendidik dan guru untuk menciptakan sekolahnya menjadi sekolah ramah anak. (*/yki)

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang