Pemko Padang Beli Eskavator Long Arm untuk Minimalisir Banjir

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pemko Padang beli Eskavator merek Komatsu PC 210-10MO untuk minimalisir banjir.

Eskavator merek Komatsu PC 210-10MO yang dibeli Pemko Padang untuk minimalisir banjir. (Foto: Humas Pemko Padang)

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Pemko Padang beli Eskavator merek Komatsu PC 210-10MO untuk minimalisir banjir.

Langgam.id - Pemerintah Kota (Pemko) Padang membeli satu unit eskavator "long arm" sebagai upaya meminimalisir bencana banjir di ibu kota Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) itu.

Pengadaan eskavator "long arm" itu melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Dengan demikian, maka jumlah eskavator yang dimiliki Kota Padang hingga saat ini telah mencapai empat unit.

Wali Kota Padang, Hendri Septa mengaku bersyukur bisa membeli eskavatr yang selama ini didambakannya tersebut.

Menurut Hendri, alat berat itu memiliki kekuatan yang sangat bagus dan biasa digunakan untuk proses pekerjaan penggalian tanah dan pekerjaan pengerukan sungai yang tidak mampu dilakukan dengan eskavator yang dimiliki Kota Padang sebelumnya.

Keberadaan sskavator baru itu, sebut Hendri, sangatlah penting, terutama untuk membersihkan sedimen-sedimen yang ada di sungai-sungai di Kota Padang yang ditengarai menjadi penyebab banjir selama ini.

"Jangkauannya yang lebih panjang. Eskavator ini mampu mengangkat sedimen yang berada di tengah-tengah sungai," ujar Hendri saa uji coba eskavator itu, Kamis (3/3/2022).

Pengoperasian eskavator itu, lanjut Hendri, akan diserahkan sepenuhnya ke Dinas PUPR. "Di Padang ini, ada lima sungai besar dan 15 suangi kecil," katanya.

Baca juga: Wali Kota Padang Lantik 6 Kepala Dinas Hasil Seleksi Terbuka

Dikutip dari e-katalog.lkpp.go.id, harga satu unit Eskavator merek Komatsu PC 210-10MO yaitu senilai Rp1.782.000.000.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang