Pemkab Minta Mentawai Fast Gratiskan Bawa Produk UMKM dan Masyarakat yang Sakit

Langgam.id - Pemkab Kepulauan Mentawai meminta MV Mentawai Fast gratiskan membawa produk UMKM dan masyarakat yang sakit.

Kapal Mentawai Fast. [Foto: Dok. Mentawai Fast]

Langgam.id - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Mentawai meminta MV Mentawai Fast gratiskan membawa produk UMKM dan masyarakat yang sakit, baik antar pulau atupun ke Kota Padang.

Diketahui, untuk rute antar pulau, MV Mentawai Fast telah resmi beroperasi dan dilaunching langusng Pj Bupati Mentawai, Senin (28/11/2022).

"UMKM di Mentawai semakin menggeliat. Kita sudah meminta kepada pihak Mentawai fast agar hasil produk UMKM yang sudah terdaftar di Koperindag yang dibawa dari Mentawai ke Padang maupun antar pulau, agar digratiskan. Begitu juga masyarakat yang sakit ketika dirujuk ke Tuapejat agar digratiskan," ujar Martinus dikutip dari situs resmi milik Pemkab Mentawai, Rabu (30/11/2022).

Lalu, Martinus juga mengajak, agar Aparatur Sipil Negara (ASN) serta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menggunakan MV Mentawai Fast untuk perjalanan dinas.

"Ini untuk memangkas anggaran yang lebih besar, apalagi menggunakan transportasi boat," ungkapnya.

Kapal antar pulau milik Pemda, lanjut Martinus, juga tetap berlayar untuk melayani trayek masyarakat yang tidak terlayani kapal cepat antar pulau.

Kemudian, terkait angkutan bahan sembako, kendaraan, dan lainnya rute antar pulau, akan dikaji kembali oleh Dinas Perhubungan.

Menurut Martinus, operasi MV Mentawai Fast juga disubsisi oleh pemerintah senilai Rp1 miliar.

Baca juga: Percepat Jarak Tempuh, Mentawai Fast Kini Layani Rute Antar Pulau

"Skemanya, kita menghitung biaya produksi dengan pendapatan. Ketika ada selisih, baru disubsidi yang dituangkan dalam seat. Seat 60 persen dari 200 seat. Ketika penumpangnya 120, tidak disubsidi lagi. Jika misalnya 110 terisi, 10 disubsidi sesuai tarif dan rute transportasinya per sekali jalan," katanya.

Ikuti berita Sumatra Barat hari ini, terbaru dan terkini dari Langgam.id.  Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Presiden RI Prabowo Subianto resmi menandatangani PP Nomor 47 Tahun 2024 tentang Penghapusan Piutang Macet kepada UMKM dalam bidang Pertanian,
Muhammadiyah: Kebijakan Penghapusan Kredit Macet Jadi Angin Segar Bagi UMKM
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI terus memperkuat komitmennya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi kerakyatan melalui akses
Hingga Akhir Triwulan III 2024, BRI Berhasil Salurkan Kredit UMKM Rp1.105,70 Triliun
BRI Catatkan Kinerja Positif, Berhasil Cetak Laba Bersih Rp45,36 Triliun
BRI Catatkan Kinerja Positif, Berhasil Cetak Laba Bersih Rp45,36 Triliun
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI bakal kembali menggelar BRI UMKM EXPO (RT) 2025. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Bakal Digelar, Dorong UMKM Indonesia ke Kancah Internasional
Sebanyak delapan pelaku UMKM yang mewakili Klaster Usaha binaan BRI dan Produk Unggulan Kawasan Perdesaan (Prukades) mengikuti Bazaar UMKM
8 Pelaku UMKM dari Klaster Usaha Binaan BRI dan Prukades Ikuti Bazaar UMKM BRILian
Pemko Padang dan PT Pegadaian Berkolaborasi Dukung UMKM Naik Kelas
Pemko Padang dan PT Pegadaian Berkolaborasi Dukung UMKM Naik Kelas