Langgam.id- Bank Nagari menyerahkan bantuan berupa paket sembako kepada Pemkab Dharmasraya, untuk diserahkan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, Kamis (23/04/2020).
Pimpinan Cabang Bank Nagari Pulau Punjung Albert Junaidi mengatakan, bantuan ini bentuk kepedulian Bank Nagari terhadap masyarakat.
"Tahap ini kami menyalurkan beras 500 kg, minyak goreng 120 liter, kemudian gula 60 kg dan mie instan," ujar Albert.
Selain paket sembako, kata Albert, Bank Nagari juga kembali memberikan bantuan 40 APD, 50 boks masker, yang terdiri dari masker kain, maskes standar medis dan sarung tangan.
Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan mengatakan, nbantuan ini akan meringankan beban masyarakat dalam menghadapi Covid-19.
"Kami berterima kasih atas kepedulian Bank Nagari terhadap warga Dharmasraya," ujarnya.