Pemkab Dharmasraya Terima Bantuan APD dan Sembako dari Bank Nagari

Pemkab Dharmasraya Terima Bantuan APD dan Sembako dari Bank Nagari

Bank Nagari menyerahkan bantuan berupa APD dan sembako untuk membantu penanganan Covid-19 di Kabupaten Dharmasraya. (Foto Humas Pemkab Dharmasraya)

Langgam.id- Bank Nagari menyerahkan bantuan berupa paket sembako kepada Pemkab Dharmasraya, untuk diserahkan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, Kamis (23/04/2020).

Pimpinan Cabang Bank Nagari Pulau Punjung Albert Junaidi mengatakan, bantuan ini bentuk kepedulian Bank Nagari terhadap masyarakat.

"Tahap ini kami menyalurkan beras 500 kg, minyak goreng 120 liter, kemudian gula 60 kg dan mie instan," ujar Albert.

Selain paket sembako, kata Albert, Bank Nagari juga kembali memberikan bantuan 40 APD, 50 boks masker, yang terdiri dari masker kain, maskes standar medis dan sarung tangan.

Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan mengatakan, nbantuan ini akan meringankan beban masyarakat dalam menghadapi Covid-19.

"Kami berterima kasih atas kepedulian Bank Nagari terhadap warga Dharmasraya," ujarnya.

Baca Juga

Kapolres Dharmasraya, AKBP Bagus Ikhwan bertindak sebagai inspektur upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang dilaksanakan
Kapolres Dharmasraya Jadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan membuka secara resmi Khidmatul Ummah Ponpes Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi-Agam
Bupati Buka Khidmatul Ummah Ponpes Sumatera Thawalib Parabek Bukittinggi di Dharmasraya
Jembatan Siguntur – Siluluak Bernilai Rp.21,7 M Mulai Dikerjakan
Jembatan Siguntur – Siluluak Bernilai Rp.21,7 M Mulai Dikerjakan
Sejumlah pemerintah daerah di Sumatra Barat (Sumbar) menggelar nonton bareng (nobar) laga semifinal Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia menghadapi Uzbekistan
Pemkab Dharmasraya Gelar Nobar Timnas Indonesia Lawan Uzbekistan
Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan menerima penghargaan Kinerja Pemerintah Kabupaten Terbaik. Yakni, piagam penghargaan atas
Bupati Dharmasraya Raih Penghargaan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Terbaik
Pemkab Dharmasraya yang dipimpin langsung oleh Bupati Dharmasraya, Sutan Riska Tuanku Kerajaan, menyalurkan bantuan kepada seluruh masyarakat
Diundang Terima Penghargaan di Hari Otda, Pemkab Dharmasraya Satu-satunya dari Sumbar