Pemkab Agam Rehab 106 Rumah Tidak Layak Huni, Sasar 12 Kecamatan

BPS mencatat angka kemiskinan di Sumatera Barat turun dalam sembilan tahun terakhir

BPS mencatat angka kemiskinan di Sumatera Barat turun dalam sembilan tahun terakhir

Langgam.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam mengalokasikan dana sebesar Rp2,2 miliar dari APBD 2024 untuk merehab 106 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH).

Dana tersebut akan digunakan untuk memberikan bantuan bahan bangunan senilai Rp18 juta kepada setiap rumah yang direhab.

Sekretaris Dinas Perumahan Permukiman (Disperkim) Agam, Rudi Hendri, menjelaskan bahwa program ini merupakan hasil dari pokok-pokok pikiran (pokir) beberapa anggota DPRD Agam, dengan data calon penerima manfaat yang telah diusulkan.

“Saat ini, kami tengah melakukan sosialisasi kepada calon penerima manfaat,” ujarnya.

Penerima manfaat program ini adalah masyarakat berpenghasilan rendah dengan kondisi rumah yang tidak layak huni, tidak sesuai dengan kapasitas penghuni, dan memenuhi kriteria lainnya.

Proses rehabilitasi rumah akan dilaksanakan di 12 kecamatan di Kabupaten Agam, yaitu Kecamatan Tanjung Raya, Matur, Tanjung Mutiara, Kamang Magek, Palembayan dan Baso.

Kemudian Kecamatan Banuhampu, Sungai Pua, Tilatang Kamang, Canduang, Ampek Angkek dan Lubuk Basung.

“Kami upayakan agar pengerjaan rehabilitasi rumah dapat dimulai pada bulan Juni mendatang,” kata Rudi Hendri.

Selain program rehab RTLH dari APBD, Pemkab Agam juga mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat melalui Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) untuk merehab 712 unit RTLH lainnya.

Pemerintah Kabupaten Agam berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat dengan menyediakan hunian yang layak dan nyaman. (*/Yh)

Baca Juga

Kepala Pelaksana BPBD Agam, Rahmat Lasmono mengatakan kerugian akan bencana di Kabupaten Agam diperkirakan mencapai lebih dari Rp6,5 triliun.
Agam Masuki Masa Transisi Menuju Pemulihan, Kerugian Bencana Capai Rp6,5 Triliun
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus
Banjir dan longsor melanda Jorong Ngungun, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Selasa (30/12/2025)
Banjir dan Longsor Landa Salareh Aia Agam, 3 Warga Selamat Usai Sempat Tertimbun
Kitabisa Salurkan Bantuan Rp.1,1 Miliar Untuk Korban Terdampak Bencana di Agam
Kitabisa Salurkan Bantuan Rp.1,1 Miliar Untuk Korban Terdampak Bencana di Agam
Terisolir Akses Putus, Warga di Sejumlah Nagari di Palembayan Butuh Bantuan Sembako
Terisolir Akses Putus, Warga di Sejumlah Nagari di Palembayan Butuh Bantuan Sembako
Bencana banjir bandang (galodo) melanda Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam, pada Rabu (26/11/2025) sore. Adanya peristiwa galodo ini
Galodo Terjang Malalak Timur Agam Rabu Sore