Pemkab Agam akan Bangun Kereta Gantung di Kawasan Danau Maninjau

cable car

ilustrasi cable car (pixabya.com)

Langgam.id-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Agam merencanakan pembangunan kereta gantung (Cable Car) di kawasan Lawang, Kecamatan Matur menuju Danau Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya. Rencana ini bertujuan memberikan dukungan untuk pengembangan wisata.

Bupati Agam, Andri Warman mengatakan, kereta gantung ini nantinya akan menjadi salah satu destinasi wisata yang ada di Sumatra Barat (Sumbar) untuk menikmati keindahan panorama Danau Maninjau.


“Kereta gantung ini nantinya diharapkan dapat menambah minat pengunjung terhadap wilayah Sumbar,” katanya seperti dikutip dari amcnews Selasa (16/11/2021).

Selain itu menurutnya, saat ini kondisi Danau Maninjau sangat memprihatinkan karena penumpukkan sisa pakan ikan di dasar danau.

“Oleh sebab itu, melalui Wantimpres kami berharap dukungan dan bantuannya dalam proses revitalisasi Danau Maninjau, agar kondisi bisa kembali normal,” harapnya.

Menangapi hal itu, Wantimpres Agung Laksono, menyatakan mendukung program pengembangan wisata dan pihaknya akan merevitalisasi Danau Maninjau

“Kami sangat support dan mendukung penuh rencana pembagunana kereta gantung tersebut,” ujarnya.

Dia melanjutkan, revitalisasi Danau Maninjau dan rencana pembuatan kereta gantung merupakan satu kesatuan dalam pengembangan objek wisata. Hal pertama yang harus dibenahi adalah bagaimana cara untuk mengembalikan kondisi Danau Maninjau.

“Dengan adanya support dari pemerintah pusat, dan kerja sama dari semua pihak, revitalisasi Danau Maninjau dan pengembangan wisata di Kabupaten Agam bisa berjalan dengan baik,” katanya. (Lisa Septri).

Baca Juga

TNI AD sudah memasang lima jembatan bailey di Tanah Datar. Pemasangan ini dilakukan karena jembatan sebelumnya diterjang banjir bandang
TNI AD Bangun Jembatan Armco di Salimpauang
Pemkab Agam Sambut Tim PDEI Sumbar, Perkuat Layanan Kesehatan dan Trauma Healing Korban Bencana
Pemkab Agam Sambut Tim PDEI Sumbar, Perkuat Layanan Kesehatan dan Trauma Healing Korban Bencana
Yogi Yolanda Dilantik jadi Ketua DPC PDI-P Agam di Antara Tenda Bencana
Yogi Yolanda Dilantik jadi Ketua DPC PDI-P Agam di Antara Tenda Bencana
Kepala Pelaksana BPBD Agam, Rahmat Lasmono mengatakan kerugian akan bencana di Kabupaten Agam diperkirakan mencapai lebih dari Rp6,5 triliun.
Agam Masuki Masa Transisi Menuju Pemulihan, Kerugian Bencana Capai Rp6,5 Triliun
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus
Banjir dan longsor melanda Jorong Ngungun, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Selasa (30/12/2025)
Banjir dan Longsor Landa Salareh Aia Agam, 3 Warga Selamat Usai Sempat Tertimbun