Pasien Covid-19 di Padang Tinggal 34 Orang, Ini Sebarannya Per Kelurahan

Langgam.id-sisa kasus covid-19

Ilustrasi. [foto: canva.com]

Langgam.id – Sisa kasus covid-19 di Kota Padang pada Kamis (28/10/2021) terdapat 34 orang lagi. Mereka tersebar di 25 kelurahan dari 104 kelurahan yang ada di Kota Padang.

Berdasarkan data di situs Dinas Kesehatan Kota Padang, dari 34 kasus tersebut, 31 kasus diantaranya adalah kasus konfirmasi bergejala. Rinciannya, 10 kasus dirawat dan 21 kasus isolasi.

Kemudian, terdapat 3 kasus merupakan kasus konfirmasi tanpa gejala. Yaitu, 1 kasus dirawat dan 2 kasus isolasi.

Sebaran 34 sisa kasus covid-19 tersebut yaitu Andalas 2 kasus, Jati (1), Kubu Marapalam (1), Simpang Haru (1). Kubu Dalam Parak Karakah (1), Parak Gadang Timur (1), Ganting Parak Gadang (1), Gunung Pangilun (1).

Lubuk Buaya (1), Parupuk Tabing (1), Anduring (2), Korong Gadang (2), Kalumbuk (3), Tanjung Saba Pitameh (1).

Banuaran (1), Parak Laweh (1), Indarung (4), Batu Gadang (1), Baringin (1), Berok Nipah (1), Pasa Gadang (1). Kurao Pagang (1), Surau Gadang (1), Tabing Banda Gadang (1) dan Kampug Olo (2).

Selanjutnya, hingga saat ini terdapat 79 kelurahan di Kota Padang yang bebas dari covid-19. Di kelurahan-kelurahan tersebut saat ini tidak ada lagi kasus konfirmasi covid-19.

Sementara itu, hasil pemeriksaan di Kota Padang, pada hari ini terdapat 2 kasus baru, sehingga total konfirmasi positi covid-19 jadi 42.192 kasus.

Tambahan 2 kasus baru tersebut, masing-masing berasal dari Kelurahan Baringin dan Kurao Pagang.

Baca juga: Bertambah 3, Kasus Covid-19 di Padang Kini Capai 42.173

Kemudian, terdapat tambahan 3 kasus sembuh, sehingga totalnya ialah 41.606 kasus. Masing-masing dari Parak Gadang Timur, Kalumbuk, dan Limau Manis. Total kasus meninggal ada 552 orang.

Dinkes menyebutkan, kasus suspek di Kota Padang berjumlah 85 kasus. Rinciannya, 40 kasus dirawat dan 45 kasus isolasi.

Baca Juga

Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
Kisah Chatib Sulaiman yang Belum Jadi Pahlawan Nasional
PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat