Pariaman Kembali Buka Sekolah, Wako: Kalau Ada yang Positif Tutup Lagi

Suasana sekolah di Pariaman. (Dok. Pemko Pariaman)

Suasana sekolah di Pariaman. (Dok. Pemko Pariaman)

Langgam.id - Pemerintah Kota Pariaman kembali membuka sekolah untuk pembelajaran tatap muka mulai hari ini. Jika ada siswa atau tenaga pendidik yang terkonfirmasi positif covid-19, maka satuan pendidikan tersebut akan kembali ditutup.

"Apabila nanti ada peserta didik, pendidik maupun tenaga kependidikan dinyatakan positif Covid-19, maka satuan pendidikan yang bersangkutan kita tutup hingga dinyatakan bisa dilaksanakan PTM kembali  oleh Tim Gugus Tugas Kota Pariaman atau pihak berwenang lainya," kata Wali Kota Pariaman, Genius Umar, dalam keterangan tertulis, Kamis (13/8/2020).

Dia menjelaskan, sekolah yang menggelar pembelajaran tatap muka harus menyiapkan sarana dan pra sarana pendukung untuk mengikuti protokol kesehatan pencegahan covid-19. Setiap siswa juga dicek suhu tubuhnya sebelum mengikuti pembelajaran.

Baca juga: Sekolah di Kota Pariaman Belajar Tatap Muka Mulai Besok, Kecuali TK dan PAUD

"Setiap siswa yang akan memasuki sekolah, suhu siswa harus diukur melalui Thermo Gun yang ada di setiap sekolah, dan siswa diwajibkan memakai masker, dan mencuci tangan pakai sabun dan air yang mengalir yang harus disediakan oleh sekolah," ucapnya.

Genius mengatakan pembelajaran tatap muka yang dimiulai hari ini berlangsung pukul 07.30 WIB hingga 10.10 WIB tanpa istirahat. Dia berharap pembelajran tatap muka yang kembali dimulai bisa menghilangkan kejenuhan siswa.

"Dengan sekolah kembali dibuka, kita harapkan tingkat kejenuhan siswa yang selama ini hanya disibukan dengan pembelajaran jarak jauh, mencatat materi di buku catatan dan menjawab soal di buku latihan, saat ini bisa langsung bertanya kepada guru bidang studinya langsung, tanpa perlu disibukan dengan gadget dan kuota internet," pungkasnya. (*/ABW).

Baca Juga

SMAN 7 Padang Raih Penghargaan Adiwiyata Nasional
SMAN 7 Padang Raih Penghargaan Adiwiyata Nasional
Pemkab Solsel Targetkan Beri Seragam Gratis untuk Semua Tingkatan Sekolah
Pemkab Solsel Targetkan Beri Seragam Gratis untuk Semua Tingkatan Sekolah
Pemerintah membuka pendaftaran sekolah kedinasan tahun 2024 di delapan kementerian/lembaga. Ada total 3.445 formasi yang dibuka
8 Instansi Buka Seleksi Sekolah Kedinasan 2024, Tersedia 3.445 Formasi
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Padang masih membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk SMP negeri.
Ini 4 Jalur Masuk PPDB SD dan SMP Negeri di Padang 2024
APK dan Bahan Kampanye Caleg di Pariaman Ditertibkan
APK dan Bahan Kampanye Caleg di Pariaman Ditertibkan
Daulat Insitute Sukses Laksanakan Program Kampanye Sekolah Sehat di Kabupaten Kepulauan Mentawai
Daulat Insitute Sukses Laksanakan Program Kampanye Sekolah Sehat di Kabupaten Kepulauan Mentawai