Padang Zona Merah, GOR Agus Salim Tetap Saja Ramai di Minggu Ini

Padang Zona Merah, GOR Agus Salim Tetap Saja Ramai di Minggu Ini

Foto: Farhan

Langgam.id – Status Kota Padang sebagai zona merah covid-19, tidak menyurutkan langkah warga Kota Padang dalam melakukan aktifitas olahraga, Minggu (25/10 ini.

Berdasarkan pantauan Langgam.id, ratusan warga telah berkumpul di halaman GOR H. Agus Salim sejak pukul 06.00. Mereka datang dari berbagai kalangan usia, mulai dari anak-anak hingga lansia.

Zen (68) salah satu warga yang mengikuti senam pagi mengatakan, kegiatan senam pagi selalu diadakan setiap hari di GOR. Kegiatan ini telah berlangsung sejak sebelum pandemi hingga sekarang.

“Warga di sini sudah secara sukarela menjaga jarak untuk senam, biasanya sebelum pandemi senam ini tidak berjarak karena ramai,” ujar Zen.

Tidak hanya senam pagi, warga lain juga melakukan aktifitas jalan pagi hingga memenuhi jalan di sekeliling GOR Agus Salim. Ratusan warga tampak jalan bergerombol di jalan sempit yang dipenuhi lapak pedagang kaki lima.

Untuk mengingatkan masyarakat, tampak tim gabungan polisi, TNI, dan Satpol PP berkeiling di area GOR. Mereka menghimbau pengunjung GOR untuk tetap mematuhi protokol keamanan ketika melakukan aktiftas olahraga.

(Farhan/Osh)

Baca Juga

Kronologi Bus Family Raya Masuk Jurang di Sijunjung, 1 Balita Meninggal Dunia
Kronologi Bus Family Raya Masuk Jurang di Sijunjung, 1 Balita Meninggal Dunia
Semen Padang FC kalah 0-2 saat menjamu Borneo FC
Semen Padang FC Kembali Kalah, Pelatih Soroti Performa Pemain
Rahmah El Yunusiyah Pendiri Diniyah Putri Padang Panjang
Rahmah El Yunusiyyah Pendiri Diniyah Putri Padang Panjang Raih Gelar Pahlawan
Pengurus KONI Sumbar resmi dilantik, Rabu (5/11/2025). Salah satu pengurus diketahui adalah Plt Ketua DPW PSI Sumbar Taufiqur Rahman
Susunan Pengurus KONI Sumbar: Plt Ketua PSI Sumbar Jabat Waketum
Keramaian pengunjung di job fair yang diselenggarakan Pemprov Sumbar beberapa waktu lalu.
Kegundahan Fresh Graduate Mencari Kerja: Saingan Banyak, Lowongan Minim
Sport Vaganza XI SMK N 1 Solok: Ajang Bergengsi Voli Antar SLTA se-Sumbar, Riau, dan Jambi
Sport Vaganza XI SMK N 1 Solok: Ajang Bergengsi Voli Antar SLTA se-Sumbar, Riau, dan Jambi