Padang Panjang Pertahankan Warung Sembako untuk Kendalikan Inflasi 2024

Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan bahwa inflasi Sumatra Barat (Sumbar) tercatat 0,57 persen secara bulanan pada November 2023.

Ilustrasi laju inflasi. [foto: Ist]

Langgam.id – Dinas Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (Disperdakop UKM) akan terus berupaya mengendalikan inflasi tahun 2024, dengan memantau harga, memantau ketersediaan bahan pokok serta pengoperasian Warung Sembako.

Kabid Perdagangan dan Perindustrian Disperdakop UKM, Azani Maizuar mengatakan Warung Sembako, akan tetap dilanjutkan di empat lokasi yang sama. Di depan Kantor Disperdakop, Kantor Camat Padang Panjang Barat, Kantor Camat Padang Panjang Timur serta di Dinas Pangan dan Pertanian.

“Ini akan tetap kami lanjutkan terutama untuk Warung Sembako karena manfaatnya sangat dirasakan masyarakat. Sejak adanya warung ini, ekonomi masyarakat sedikit terbantu. Mereka memilih belanja di warung ini untuk membeli kebutuhan pokoknya,” jelas Azan, sebagaimana dicuplik dari Kominfo Padang Panjang, Selasa (2/1/2024).

Disebutkannya, bahan pokok yang ada di Warung Sembako ini harganya lebih murah dari harga pasar. Seperti beras SPHP jauh lebih murah dari beras lainnya.

Selain itu lokasi warung ini menjadi pilihan masyarakat karena tempatnya terjangkau dan dekat. Mereka tidak perlu ke pasar lagi karena Warung Sembako dekat dari rumah mereka.

Ditambahkan Azan, hingga saat ini Warung Sembako tetap menyediakan beras SPHP, minyak goreng, gula, beras kampung dan tidak tertutup kemungkinan akan ada tambahan komoditas lainnya. (*/Yh)

Baca Juga

Guillermo Fernandez Hierro dirumorkan akan pindah ke Semen Padang Fc
Eks Penyerang Atletico Bilbao Selangkah Lagi Berseragam Semen Padang Fc
Jembatan Kembar yang berada di Kelurahan Silaing Bawah, Kecamatan Padang Panjang Barat direncanakan akan menjadi lokasi pembangunan
Monumen Galodo Sumatra Direncanakan Bakal Dibangun di Jembatan Kembar Padang Panjang
Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral menyebutkan bahwa fenomena amblesan (sinkhole) di Jorong Tepi, Nagari Situjuah Batua,
Air Dalam Sinkhole di Limapuluh Kota Semakin Meluap, DPRD Minta BPBD Surati Kementerian ESDM
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Sungai di Saniang Baka Kembali Meluap
Sungai di Saniang Baka Kembali Meluap
Langgam.id-kereta api kayu tanam - BIM
Mulai 1 Januari 2026 KA Lembah Anai Kini Layani Rute Kayutanam-Stasiun Padang