Mulai Abaikan Prokes, Disdik Padang Bakal Kembali Awasi Sekolah

Satpol PP Padang menggelar sidak ke sejumlah sekolah. (Foto: Dok.Satpol PP Padang)

Satpol PP Padang menggelar sidak ke sejumlah sekolah. (Foto: Dok.Satpol PP Padang)

Langgam.id Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Padang akan kembali turun ke sekolah-sekolah untuk melakukan pengawasan. Hal ini disebabkan karena adanya sekolah yang mulai mengabaikan penerapan protokol kesehatan (prokes) covid-19.

Kepala Disdik Kota Padang Habibul Fuadi mengatakan, bagi sekolah yang mengabaikan prokes, akan diingatkan kembali.

“Kita akan turun lagi melakukan pengawasan pada sekolah saat proses belajar mengajar (PBM),” ujar Habibul,  Kamis (25/3/2021).

Ia menambahkan, tidak hanya Disdik Padang, semua pihak harusnya ikut serta melakukan pengawasan untuk mengingatkan pihak sekolah agar mematuhi prokes covid-19 tersebut.

Menurut Habibul, sarana prasana prokes di setiap sekolah sudah lengkap. Seperti pencuci tangan, cek suhu, dan lainnya.

Habibul mengharapkan kepada para kepala sekolah supaya tetap menjalan prokes selama di sekolah, murid maupun guru. “Semua ini agar terhindari dari penularan covid-19,” sebutnya.

Habibul menjelaskan, saat ini sistem tatap muka dan online masih dilakukan dengan menerapkan kelompok dan shift belajar. “Sistem pembelajaran masih separuh tatap muka dan daring, tidak ada masalah,” katanya. (*/yki)

Baca Juga

Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
nelayan di Pantai Purus, Kota Padang, tidak bisa melaut akibat cuaca buruk yang melanda wilayah pesisir.
Tak Bisa Melaut Akibat Ombak Tinggi, Penghasilan Nelayan Puruih Terdampak
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman