Mendag Pastikan Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Ramadan, Kecuali Minyak Goreng

Gubernur Sumbar: Waspada Kenaikan Harga Jelang Ramadhan

Ilustrasi - bahan pangan [Foto: rbdudolph/pixabay.com]

Langgam.id - Jelang Ramadan harga kebutuhan pokok relatif stabil di pasaran. Namun berbeda dengan harga minyak goreng yang mengalami kenaikan seiring dengan harga minyak di internasional.

Menteri Perdagangan, Muhammad Lutfi membenarkan, harga kebutuhan pokok menjelang Ramadan seperti harga beras dan gula, stabil. Namun ada beberapa yang naik, seperti minyak goreng.

"Kenapa minyak goreng naik, karena harga di internasional juga naik. Biasanya 600 dollar dan hari ini lebih dari 1.000 dollar," kata Lutfi saat berkunjung ke Pasar Bawah Kota Bukittinggi, Senin (5/4/2021).

Terkait nilai kenaikan harga minyak goreng, pihaknya akan memastikan hal tersebut terlebih dahulu. "Nanti akan saya cek, kalau naik tidak terlalu tinggi," terang Lutfi.

Lutfi menambahkan, harga tahu dan tempe tiga bulan terakhir juga sudah stabil sekitar Rp13 ribu. Harga bahan pangan itu bahkan diprediksi akan turun.

"Insyaallah pada Juni akan turun menjadi Rp8.000 per kilogram," ungkapnya. (KW/ABW)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Harga Cabai Kembali Naik di Padang Panjang
Harga Cabai Kembali Naik di Padang Panjang
Dimensi Sosial Puasa
Dimensi Sosial Puasa
Berita terbaru dan terkini hari ini: Zakat Fitrah merupakan zakat yang wajib dikeluarkan oleh setiap muslim menjelang Idul Fitri.
Perlu Dicatat, Ini Orang-orang yang Berhak Terima Zakat Fitrah
Berita terbaru dan terkini hari ini: Orang yang mendapatkan Lailatul Qadar akan bertambah kebaikan dan merasakan ketenangan.
Tanda-tanda Orang Berjumpa Lailatul Qadar
Berita terbaru dan terkini hari ini: Malam Lailatul Qadar merupakan malam yang lebih baik dari 1.000 bulan, banyak yang ingin mendapatkannya.
Ini Tata Cara Salat Sunah Lailatul Qadar
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: 23 muda-muda atau remaja kedapatan "ngamar" di salah satu hotel di Padang.
"Ngamar" di Hotel Bulan Ramadan, 23 Remaja Diamankan Satpol PP