Memasuki Semester Baru, Unand Belum Terapkan Kuliah Tatap Muka

rektor unand dilaporkan

Kampus Universitas Andalas. [dok.Unand]

Langgam.id - Universitas Andalas (Unand) belum menerapkan perkuliahan tatap muka untuk mahasiswa. Meski sudah memasuki semester baru tahun ini, pertemuan tatap muka hanya diizinkan saat praktikum.

"Kami belum mengizinkan kuliah tatap muka, yang kami izinkan tatap muka cuma perkuliahan praktikum. Dan ini juga masih blended kami terapkan," ujar Wakil Rektor I Unand, Mansyurdin saat ditemui Langgam.id, Jumat (10/9/2021).

Baca juga: PPKM Level 4 Padang Diperpanjang, UNP Tunda Kuliah Tatap Muka

Mansyudin mengatakan, kuliah tatap muka belum diterapkan karena masih tingginya angka Covid-19 di Padang. Selain itu Padang masih berada dalam PPKM Level 4.

"Kalau dampak PPKM level 4 di Unand tidak ada, karena memang kami belum melangsungkan kuliah tatap muka. Jadi tidak ada pengaruhnya sama kami," katanya.

"Sekarang sudah pertemuan kedua dalam perkuliahan semester gajil ini," sebutnya.

Diberitakan sebelumnya, Universitas Negeri Padang (UNP) juga belum menerapkan kuliah tatap muka. Meski begitu, UNP sudah 90 persen mempersiapkan kuliah tatap muka bagi mahasiswanya.

“UNP sudah berupaya mempersiapkan kuliah tatap muka sebaik-baiknya. Tetapi untuk kuliah tatap muka ini menunggu kondisi Kota Padang turun level 3 dalam PPKM sendiri. Dan kuliah tatap muka ini, kami fokuskan bagi mahasiswa kami tahun masuk 2020,” kata Wakil Rektor I UNP Refnaldi saat dihubungi langgam.id, Rabu (8/9/2021).

Baca Juga

Desain surat suara untuk PSU pada 13 Juli 2024 nanti sudah disetujui oleh 16 calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI dapil Sumbar.
PSU Pasaman, Pengamat UNAND Nilai Tantangannya adalah Menumbuhkan Kepercayaan Publik
Pelemahan Nilai Tukar, Ekonom UNAND Ingatkan Pentingnya Stabilitas Kebijakan
Pelemahan Nilai Tukar, Ekonom UNAND Ingatkan Pentingnya Stabilitas Kebijakan
Rektor UNAND Keluarkan Edaran Disiplin ASN Selama Libur Idul Fitri
Rektor UNAND Keluarkan Edaran Disiplin ASN Selama Libur Idul Fitri
Pengumuman Hasil SNBP 2025, UNAND Terima 2.350 Mahasiswa Baru
Pengumuman Hasil SNBP 2025, UNAND Terima 2.350 Mahasiswa Baru
Rektor Universitas Andalas (UNAND) Efa Yonnedi memastikan bahwa tidak ada kenaikan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) pada tahun ajaran baru
Tindaklanjuti Edaran KPK, Rektor UNAND Tegaskan Komitmen Cegah Gratifikasi Hari Raya
Lantik Wadek Faperta dan FK, Rektor UNAND Tekankan Inovasi di Tengah Efisiensi Anggaran
Lantik Wadek Faperta dan FK, Rektor UNAND Tekankan Inovasi di Tengah Efisiensi Anggaran