Melihat Tradisi Balimau Paga di Pantai Carocok Painan

ramadan sumbar, paga ramadan

Prosesi balimau di Nagari Inderapura, Kabupaten Pesisir Selatan. (Foto: Doc. Film Kampuang Ramadan/Dispar Sumbar)

Langgam.id - Beberapa daerah di Sumatra Barat (Sumbar) memiliki tradisi khusus setiap akan memasuki bulan suci Ramadan. Di Kabupaten Pesisir Selatan, ada tradisi menyambut Ramadan yang dinamakan “Balimau Paga”.

Pada tahun ini, tradisi Balimau Paga kembali dilaksanakan oleh masyarakat Nagari Painan, Kecamatan IV Jurai, Minggu (11/4/2021).

Pj Sekda Pesisir Selatan Emirda Ziswati mengatakan, prosesi adat Balimau Paga merupakan tradisi yang mengajarkan untuk membersihkan diri sebelum memasuki bulan Ramadan.

"Mari kita jadikan acara Balimau Paga untuk saling memaafkan sesama manusia dan bertobat kepada Allah atas kesalahan kita pada masa lalu," kata Ermida, Senin (12/4/2021).

Prosesi Balimau Paga diawali dari rombongan berkumpul di kantor KAN Painan. Kemudian bersama-sama berjalan kaki menuju Masjid Terapung Samudera Ilahi di Pantai Carocok untuk melaksanakan salat berjemaah.

Baca juga: Tradisi Balimau Inderapura, Warisan Budaya Ratusan Tahun Jelang Ramadan

Puncak acara ini dilaksanakan di pentas utama Pantai Carocok. Acara yang penuh prosesi adat tersebut juga diisi dengan ceramah agama.

Dalam acara tersebut, Emirda mengajak masyarakat untuk melaksanakan puasa dan salat tarawih di masjid dan musala dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ketat.

"Mari kita tetap menjaga protokol kesehatan, seperti pakai masker, jaga jarak dan rajin cuci tangan," imbaunya.

Acara Balimau Paga juga dihadiri oleh Bupati Pesisir Selatan, yang diwakili Pj Sekda, Emirda Ziswati, serta diikuti Ketua Kerapatan Adat Nagari (KAN) Painan, Syafrizal Dt Nan Batuah, beserta pengurus, ninik mamak bundo kanduang, alim ulama, pemuda, wali nagari Painan, dan masyarakat Painan.(*/Ela)

Ikuti berita terbaru dan terkini dari Langgam.id. Anda bisa bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update di tautan https://t.me/langgamid atau mengikuti Langgam.id di Google News pada tautan ini.

Baca Juga

Empat orang remaja yang sebelumnya dikabarkan tenggelam muara Pantai Sambungo, Pesisir Selatan, Sumbar, akhirnya dapat ditemukan.
4 Remaja Tenggelam di Pessel: 1 Selamat, 3 Orang Meninggal Dunia
Seorang balita yang masih berumur 20 bulan di Pesisir Selatan (Pessel), diduga menjadi korban percabulan oleh ayah tirinya.
Tega! Balita di Pessel Diduga Jadi Korban Pencabulan Ayah Tiri
Kepala Dinas Kehutanan Sumbar Yozarwardi mengatakan, kebakaran lahan di Pessel yang saat ini tersebar di delapan titik, sudah 95 persen
100 Ha Lahan di Pessel Terbakar, Dishut Sumbar Masih Selidiki Penyebabnya
Seorang petugas Balai Benih Ikan Provinsi Sumbar wilayah Sungai Nipah meninggal dunia akibat tenggelam di Pantai Sungai Nipah,
Seorang Petugas Balai Benih Ikan Meninggal Akibat Tenggelam di Pessel
Peradi Padang Minta Polisi Usut Tuntas Persekusi 2 Perempuan di Pessel
Peradi Padang Minta Polisi Usut Tuntas Persekusi 2 Perempuan di Pessel
Kepolisian Pesisir Selatan Dalami Persekusi 2 Pemandu Karaoke
Kepolisian Pesisir Selatan Dalami Persekusi 2 Pemandu Karaoke