Megawati Heran Masyarakat di Sumbar Belum Suka PDIP

Megawati

Megawati Soekarnoputri. (instagram)

Langgam.id - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mempertanyakan selera masyarakat Sumatra Barat (Sumbar) yang belum banyak tertarik pada partainya. Megawati juga mengakui sulit mencari pemimpin dari PDIP di Sumbar.

"Seperti kalau saya melihat Sumbar itu, saya pikir kenapa ya rakyat di Sumbar itu sepertinya belum menyukai PDIP meskipun sudah ada beberapa daerah yang mau, meminta," kata Mega kepada wartawan di DPP PDIP, Jakarta, Rabu (2/9/2020).

Pernyataan itu disampaikan Mega usai pengumuman calon kepala daerah yang akan di usung PDIP dalam pilkada serentak 2020. Meski belum disukai di Sumbar, Mega menyebut sudah ada perwakilan pengurus partai mereka di wilayah Sumbar.

Baca juga: Mulyadi-Ali Mukhni Kantongi Dukungan PDIP di Pilgub Sumbar

"Sudah ada katakan DPC-nya, DPD-nya. Tapi kalau untuk mencari pemimpin di daerah tersebut menurut saya masih akan agak sulit. Padahal kalau kita ingat sejarah bangsa, banyak orang dari kalangan Sumbar yang menjadi nasionalis. Yang pada waktu itu kerja sama dengan Bung Karno, Bung Hatta. Bung Hatta kan sebenarnya datang dari Sumbar," kata dia.

Kondisi itu, kata Mega, mejadi pekerjaan rumah bagi partainya saat ini. Apalagi dalam pilkada langsung, masyarakat bisa menentukan pilihan mereka sendiri.

"Karena sekarang dengan pilkada langsung, pemilu langsung, rakyat toh yang memilih kita sebagai alat perjuangan hanya membuka ruang kepada rakyat. Makanya ada yang namanya kampanye untuk mengenalkan calon-calon kita. Lalu calon-calon kita harus bisa berbicara bagaimanavisi misi mereka," ujar Mega.

Untuk diketahui, dalam Pilgub Sumbar PDIP telah menentukan calon yang merka usung yakni Mulyadi-Ali Mukhni. Selain PDIP, pasangan itu juga sudah mengantongi dukungan Demokrat dan PAN. (*/ABW)

Baca Juga

Ketua DPW PSI Sumbar Taufiqur Rahman
Taufiqur Rahman Jadi Ketua DPW PSI Sumbar, PSI: Menunggu SK
PSI menunjuk Taufiqur Rahman anak dari Gubernur Sumatra Barat Mahyeldi sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah atau DPW PSI Sumbar. 
Kaesang Tunjuk Taufiqur Rahman Anak Gubernur Mahyeldi Jadi Ketua DPW PSI Sumbar
Muhibuddin Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi Sumbar, Pernah Bertugas di KPK
Muhibuddin Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi Sumbar, Pernah Bertugas di KPK
Shearer Idhelfa Juarai Olimpiade Madrasah Indonesia Tingkat Sumbar
Shearer Idhelfa Juarai Olimpiade Madrasah Indonesia Tingkat Sumbar
Keracunan Gas di Alahan Panjang, Ternyata DPRD Solok Sudah Minta Tertibkan Semua Glamping Sejak Sebulan Lalu
Keracunan Gas di Alahan Panjang, Ternyata DPRD Solok Sudah Minta Tertibkan Semua Glamping Sejak Sebulan Lalu
Urai Kemacetan di Gerbang Bukittinggi, Andre Rosiade Perjuangkan Pembangunan Underpass Padang Lua
Urai Kemacetan di Gerbang Bukittinggi, Andre Rosiade Perjuangkan Pembangunan Underpass Padang Lua