Massa Mahasiswa Mulai Berdatangan di DPRD Sumbar

Massa Mahasiswa Sumbar

Mahasiswa mulai berdatangan ke DPRD Sumbar

Langgam.id - Massa mahasiswa yang akan menggelar aksi unjuk rasa di Kantor Dewan Perwakilan Daerah (DPRD) Sumatra Barat (Sumbar) hari ini, Rabu (25/9/2019) mulai berdatangan. Tampak mahasiswa yang datang berasal dari Poltekes Siteba, Padang.

Mereka langsung masuk ke halaman kantor DPRD Sumbar dengan mementang berbagai spanduk. Seperti bertuliskan "anda semena-mena, mami membara". Namun, mereka belum menggelar aksi, karena masih menunggu rombongan mahasiswa lainnya.

"Kita di sini melakukan aksi untuk menyuarakan keadilan, bukan untuk anarkis. Paham teman-teman," sorak koordinator massa dari Poltekes Siteba tersebut kepada rekannya.

Sementara pihak kepolisian tampak mulai bersiaga dan berangsur mengatur formasi pengaman. Ratusan pengamanan personel kepolisian itu fokus di halaman Kantor DPRD Sumbar.

Sebelumnya, Kapolresta Padang Kombes Pol Yulmar Try Himawan mengatakan, setidaknya pihaknya mengerahkan ratusan personel dalam pengamanan aksi kali ini. Selain itu, satuannya juga akan dibantu personel dari Polda Sumbar.

"Hari ini dari kami Polresta mengerahkan 350 personel, sementara yang standby personel dari Polda Sumbar 300 orang.
Estimasi sementara sesuai perkiraan cukup," ujar Yulmar kepada langgam.id

Yulmar mengungkapkan, selain ratusan personel juga terdapat kendaraan operasional yang melekat pada anggota. Di antara barak kuda, mobil water cannon, hingga pengurai massa (Raisa).

"Kendaraan ini sudah melekat ketika ada aksi unjuk rasa. Selain fokus pengamanan, personel tentu kami arahan agar bekerja sesuai SOP," katanya. (Irwanda)

Baca Juga

Ketua DPRD Sumbar Supardi mengajak masyarakat untuk menghindari berbagai jenis sogokan dalam pemilihan calon kepala daerah. Menurutnya Kota
Ketua DPRD Sumbar Ajak Warga Payakumbuh Bijak dalam Menentukan Sikap dalam Pilkada
Bersama dengan perhatian Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia dalam menjalankan tugas-tugas dalam menilai dan melakukan pemeriksaan kegiatan kedewanan
Tingkatkan Sinergi Kabupaten/Kota, Forum Bagian Persidangan DPRD se-Sumbar Bakal Dibentuk
Meramaikan masjid dengan berbagai aktivitas kemasyarakatan, merupakan upaya untuk membentengi generasi muda dari maraknya pekat
Ketua DPRD Sumbar: Ramaikan Masjid Agar Bisa Bentengi Generasi Muda dari Pekat
Selama tahun 2023 hingga awal tahun 2024, kegiatan pengelolaan media sosial telah memberikan nuansa baru cara penyampaian informasi.
Kabag Persidangan Ingatkan Tim Kreatif DPRD Sumbar Terus Kembangkan Pemanfaatan IT dalam Pelayanan Publik
Ketua DPRD Sumbar, Supardi mengatakan batung merupakan SDA yang melimpah pada Kelurahan Ampangan Kapalo Koto, Kota Payakumbuh.
Ampangan Kapalo Koto Penghasil Batung Berkualitas, Supardi: Harus Dikelola Agar Jadi Komoditi Ekspor
Pengentasan kemiskinan merupakan persoalan sosial yang masih menjadi pekerjaan rumah untuk pemerintah daerah. Oleh sebab itu,
Ketua DPRD Sumbar: Pengentasan Kemiskinan Masih Jadi Pekerjaan Rumah Pemda