Langgam.id - Drama proses jual beli dengan sistem COD kembali terjadi, kali ini di Kota Padang. Dalam sebuah video yang viral di media sosial tersebut, tampak seorang konsumen meminta kurir mengembalikan uangnya karena barang yang diterimanya tidak sesuai dengan pesanan.
Dalam video berdurasi 4 menit 16 detik yang diunggah di instagram @infosumbar tersebut, wanita yang memesan barang secara COD tidak bersedia menerima barang karena tidak sesuai dengan yang dipesan.
“Drama proses jual beli dengan sistem COD kembali terjadi. Kali ini di Kota Padang,” tulis akun tersebut, Senin (7/6/2021) malam.
Wanita tersebut meminta uangnya kembali kepada sang kurir. Namun sang kurir menjawab tidak bisa karena ia tidak mengetahui isi paket tersebut. Selain itu, paket tersebut juga sudah rusak karena ada bekas sobekan setelah dibuka si wanita.
Wanita tersebut menjelaskan, ia memesan barang tersebut seharga Rp188 ribu dengan lengkap, namun barang yang dikirim tidak sesuai. Ia lantas tetap memaksa kurir untuk mengembalikan uangnya dan memaksa kurir melaporkan ke kantornya tidak bertemu dengan dirinya.
Kurir tersebut menyampaikan, ia tidak bisa mengembalikan uang karena sudah mengupdate bahwa barang tersebut sudah sampai ke tangan pemesan. Selain itu ia menjelaskan kalau mau komplain bukan ke dirinya melainkan ke reseller atau tempat perempuan tersebut memesan barang.
Akun tersebut menyebutkan, peristiwa terjadi di Kecamatan Padang Barat, Kota Padang pada Senin (7/6/2021) sore. Hingga Selasa (8/7/2021) pukul 09.00 WIB, unggahan tersebut mendapat 3.994 komentar dari warganet.(*/Ela)