Ketua AJI Padang Berbagi Cara Efektif Cerita di YouTube Bersama Google Indonesia

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Ketua AJI Padang berbagi cara efektif cerita di YouTube bersama Google Indonesia.

Ketua AJI Padang, Aidil Ichlas. (Foto: Dok. Aidil)

Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Ketua AJI Kota Padang, Aidil Ichlas berbagi cara efektif bercerita di YouTube bersama Google Indonesia.

Langgam.id - Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Padang, Aidil Ichlas berbagi tips atau cara efektif bercerita di YouTube bersama Google Indonesia.

Kegiatan bertema Cara Efektif Bercerita di YouTube Bersama Para Kreator dan Jurnalis Independen itu digelar Rabu (23/3/2022).

Diketahui, Aidil Ichlas merupakan satu dari dua jurnalis Indonesia yang terpilih dalam program for Independent Journalist untuk YouTube Creator dari Google News Initiative.

Aidil Ichlas yang memiliki kanal YouTube dengan nama Interes itu kini telah memiliki 3,35k subcribers.

Aidil khusus membahas kebudayaan Sumbar. Sebagai jurnalis independen, Aidil mengeksekusi semua videonya sendiri, dari ide, draft mengambil gambar, shooting menggunakan drone, membuat naskah, hingga mengisi suara.

Bahkan, saat terjadi gempa di Pasaman Barat, Aidil juga membuat video bagaimana rumah tradisional dari kayu tidak ada satupun yang ambruk, sementara rumah beton sekitarnya roboh.

Sisi kearifan lokal yang Aidil pilih sebagai angle videonya membuat tim Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sumatra Barat tertarik untuk menggunakannya.

Menurut Aidil, yang menarik dalam program Google News Initiative itu, selain diajakan membuat konten, juga pendalaman jurnalistik sangat kuat.

"Google dan YouTube menghadirkan trainer-trainer kelas dunia dari Medill School of Journalism, Media, Integrated Marketing Communications, sekolah yang melahirkan para jurnalis-jurnalis dan para influencer hebat dunia," ujar Aidil.

Bahkan, sebut Aidil, peserta yang mengikuti program pun orang-orang dan wartawan-wartawan hebat di negara mereka masing-masing.

"Saya sebagai orang dari daerah di Indonesia merasa sangat tersanjung bisa bergabung dengan orang-orang hebat dan juga mendapatkan banyak informasi pengetahuan, khususnya bidang jurnalistik, tentu saja tentang bagaimana membangun kanal saya," ungkapnya.

Sementara itu, Marcel Thee yang juga merupakan jurnalis Indonesia penerima program yang sama dengan Aidil mengatakan, bahwa saat ini, kita tengah berada di masa transisi.

"Berita dikomunikasikan dengan begitu banyak cara yang berbeda, khususnya secara visual, ada yang masih menggunakan cara-cara komunikasi lama, tetapi ada juga yang sangat dinamis," ujar Marcel.

Di sini, kata Marcel yang mendirikan kanal Monograph, ia tengah berusaha mencari cara untuk menggabungkan dua hal tersebut, bagaimana cara mengkomunikasikan berita atau informasi dengan menarik dan konsisten.

"Di Monograph, saya menggunakan cara berbasis dokumenter berbahasa Inggris yang suka saya tonton di kanal-kanal berita YouTube," jelasnya.

Lalu, Partnership Acquisition Manager YouTube Indonesia, Andika Rinaldo Asry mengatakan, Creator Program for Independent Journalists merupakan pertama kalinya digelar.

"Selamat kepada Aidil dan Marcel yang menjadi pelopor juaranya dari Indonesia dari 49 peserta terpilih di dunia," ucap Andika.

Melalui program ini, lanjut Andika, kami ingin meyakinkan jurnalis agar ketika bergabung di YouTube menjadi kreator, bisa menjadi awal yang baik bagi mereka.

Baca juga: Zulfikar Resmi Terpilih Jadi Sekretaris AJI Padang

"Tentunya, kami juga membantu dalam sisi strategi pengembangan hingga pemasaran konten agar berita yang disajikan dapat terdistribusi dengan baik," katanya.

Dapatkan update berita Padang – berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Pemprov Janji Dukung BNN dalam Penanggulangan Narkoba di Sumbar
Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau di laga kedua Liga 2 2022/2023 pada Senin. Laga tandang perdana Semen Padang FC pada musim
Manajemen Semen Padang FC Kantongi 3 Calon Pelatih, Ada dari Sumbar
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Berikut 10 Kabupaten/Kota dengan Jumlah Masjid Terbanyak di Sumbar
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Harga cabai di Pasar Raya Padang mengalami kenaikan jelang Ramadan. 
Siapkan Kebijakan Strategis, Gubernur Yakin Harga Pangan Sumbar Terkendali Saat Ramadan
Pemko Padang Gelar Pelatihan Public Speaking, Perkuat Tenaga Pendamping UKM
Pemko Padang Gelar Pelatihan Public Speaking, Perkuat Tenaga Pendamping UKM