Kereta Api Sibinuang Tabrak Minibus di Padang, 2 Orang Dilarikan ke RS

kereta api tabrak minibus

Minibus ditabrak kereta api di Padang. [foto: Irwanda/langgam.id]

Langgam.id - Kereta Api Sibinuang tabrak minibus di perlintasan rel kereta api di Jalan Adinegoro atau Simpang Komplek Mutiara Putih, Kelurahan Batang Kabung Ganting, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatra Barat (Sumbar), Jumat (23/7/2021).

Menurut salah seorang saksi mata di lokasi kejadian, Feri Deona, dua orang dilarikan ke rumah sakit akibat peristiwa yang terjadi sekitar pukul 18.40 WIB itu. Total penumpang dan sopir di dalam minibus berjumlah empat orang.

"Tadi minibus ini sempat mati di rel perlintasan, sempat didorong tapi kereta keburu datang. Kami sudah peringatan kereta akan lewat, tapi kayaknya sopir lelah," kata Feri kepada langgam.id diwawancara di lokasi kejadian.

Dikatakannya, minibus hendak masuk ke dalam kawasan komplek. Sementara, kereta api datang dari arah Stasiun Tabing menuju arah Pariaman.

"Jadi kereta api dan minibus ini datang dengan arah bersamaan. Pas masuk gang komplek, langsung dihantam kereta api," jelasnya.

Hantaman kereta api ini membuat minibus merek Toyota Avanza BL 1031 SL itu terseret. Bahkan, akibat Kecelakaan ini minibus naik ke pagar pembatasan rel di sisi trotoar.

Sisi bodi samping kiri dan depan minibus rusak parah. Menurut Feri, minibus ini hendak menuju saudaranya yang berada di dalam komplek.

"Kayaknya mobil dari Aceh, dilihat dari pelat nomor. Saudaranya tinggal di dalam komplek ini," ujarnya.

Belum diketahui identitas korban dari kecelakaan tersebut. Begitupun untuk kondisi korban yang dilarikan ke rumah sakit. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Lapangan Padel pertama di Sumbar
Glasshaus Court, Lapangan Padel Pertama yang Bakal Buka di Sumbar
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Jazeera Islamic International Primary School, SD di Sumbar yang Terapkan Kurikulum Cambridge Secara Penuh
Lulusan TK SafaMarwa Padang Bisa Berbahasa Inggris dan Hafal Ayat-ayat Pendek
Lulusan TK SafaMarwa Padang Bisa Berbahasa Inggris dan Hafal Ayat-ayat Pendek
Tanamkan Kepedulian Sejak Dini, SafaMarwa Islamic International School Gelar Charity Event
Tanamkan Kepedulian Sejak Dini, SafaMarwa Islamic International School Gelar Charity Event
Tetap di Liga 1, Semen Padang FC Pertahankan Eduardo Almeida Musim Depan
Tetap di Liga 1, Semen Padang FC Pertahankan Eduardo Almeida Musim Depan
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Kapolresta: Api Diduga Muncul dari Area Packing
Pabrik Karet di Padang Terbakar, Kapolresta: Api Diduga Muncul dari Area Packing