Kenang Kepergian Abak, Mahyeldi: Kami Dibesarkan dengan Mengayuh Becak

Langgam.id - Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah telah bertemu langsung dengan perwakilan Serikat Pekerja Aqua Grup (SPAG).

Gubernur Sumbar, Mahyeldi Ansharullah. [Foto: Dok. FB Mahyeldi]

Langgam.id - Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi Ansharullah mengenang sosok orang tua laki-lakinya, Mardanis St. Tanameh yang meninggal dunia dalam usia 83 tahun, Selasa (6/9/2022).

Kepergian sang ayah, atau yang akrab disebut Abak oleh Mahyeldi menyisakan duka dan kenangan mendalam.

Ketika para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumbar takziah rumah dinas Gubernur Sumbar, Mahyeldi berceita kisahnya bersama sang ayah.

Dikatakan Mahyeldi, Abaknya merupakan sosok pria yang gigih, tak kenal lelah bekerja banting tulang sebagai buruh angkut hingga membawa becak di pasar demi pendidikan anak-anak.

Bahkan, sebut Mahyeldi, sang ayah tak menghiraukan penyakit yang telah diidap sejak lama demi memenuhi kebutuhan keluarga.

"Abak juga pernah merantau ke Kota Dumai. Pengalaman selama di perantauan yang bekerja membantu penjual ikan di pasar hingga berjualan makanan kecil menjadi pelajaran paling berharga yang membentuk kepribadian saya, yaitu soal kedisiplinan dan kemandirian," ungkapnya.

Baca juga: Takziah ke Kediaman Ridwan Kamil, Mahyeldi: Semoga Sahid dan Jadi Tabungan Kang Emil di Surga

Tak hanya sampai di situ, rombongan yang takziah ke rumah dinas gubernur itu juga disuguhkan dengan film Doa Mandeh nan Ikhlas, sebuah film yang menceritakan kisah hidup Mahyeldi sejak kecil, remaja hingga menjadi Gubernur Sumbar.

Dapatkan update berita Sumatra Barat terbaru dan terkini hari ini dari Langgam.id. Mari bergabung di Grup Telegram Langgam.id News Update, caranya klik https://t.me/langgamid, kemudian join. Anda harus instal aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Soal Penggantian Nama Masjid Raya Sumbar, Gubernur: Tidak Diganti, Hanya Dilengkapi
Sumbar Punya 2 Kekuatan untuk Tarik Jutaan Wisatawan
Sumbar Punya 2 Kekuatan untuk Tarik Jutaan Wisatawan
Langgam.id - Pemko Payakumbuh melalui Disnakerin memonitoring perusahaan yang ada di daerah itu untuk pastikan bayar THR pekerjanya.
Pemberian THR untuk Tenaga Honorer di Pemprov Sumbar Masih Dikaji
Menparekraf Buka Iven Sumarak Ramadan, Mahyeldi Tegaskan Komitmen Sumbar untuk Pariwisata Halal
Menparekraf Buka Iven Sumarak Ramadan, Mahyeldi Tegaskan Komitmen Sumbar untuk Pariwisata Halal
Gubernur Sumatra Barat, Mahyeldi Ansharullah meninjau sejumlah kawasan yang terdampak bencana banjir dan longsor di tiga kabupaten di Sumbar.
Mahyeldi Tinjau Kawasan yang Terdampak Banjir dan Longsor di 3 Kabupaten di Sumbar
Aliansi Mentawai Bersatu Sebut Pernyataan Gubernur Sumbar Sakiti Hati Masyarakat Mentawai
Aliansi Mentawai Bersatu Sebut Pernyataan Gubernur Sumbar Sakiti Hati Masyarakat Mentawai