Kementan Nilai Budidaya Bunga Krisan Solok Akan Meningkatkan Perekonomian Daerah

Kementan Nilai Budidaya Bunga Krisan Solok Akan Meningkatkan Perekonomian Daerah

Pertemuan antara Walikota Solok, Zul Elfian dengan tim dari Kementerian Pertanian membahas budidaya Bunga Krisan (Foto: Humas Pemko Solok)

Langgam.id – Direktur Bauah Florikultura, Kementerian Petanian Republik Indonesia, Liferli Lukman menilai budidaya bunga Krisan yang dikembangkan Pemerintah Kota (Pemko) Solok menjajikan penggerak pertumbuhan ekonomi di masa mendatang.

“Konsep budidaya Krisan yang bapak wali rintis, sangat menjanjikan untuk dijadikan penggerak pertumbuhan ekonomi, apalagi bisa dibarengi dengan mengembangkan budidaya yang lain,” ujar Liferli Lukman melalui rilis yang diterima Langgam.id, Sabtu (7/9/2019).

Menurut Liferli, sudah banyak daerah yang berhasil berkat pengembangan budidaya bunga tersebut. “Tenunya, harus dikemas dengan lebih terintegrasi dengan sektor wisata dan lain,” ucapnya.

Tidak hanya itu, ia juga berharap Pemko Solok mengembangkan tanaman Durian. Sehingga, untuk masa mendatang, Solok bisa jadi sentra Durian. “Teruslah berinovasi. Kalau untuk budidaya Krisan, mulailah dari Pemko, agar yang lain juga ikut,” katanya.

Sementara itu, Walikota Solok, Zul Elfian, mengucapkan terima kasih atas perhatian Kementerian Pertanian dan dukungan terhadap Pemko Solok dalam mengembangkan agrowisata payo.

“Tentunya kita akan berupaya mengembangkan budidaya yang lain, untuk semakin menambah daya tarik, agar banyak wisatawan yang datang ke Kota Solok,” ujarnya.

Selain itu, ucapan terima kasih juga dari Zul Elfian kepada Liferli Lukman, karena telah mempromosikan Krisan yang dimiliki Kota Solok. (*/ZE)

Baca Juga

Pesan Salat Id di Solok, Bupati Minta Warga Jaga Kedamaian Agar Investasi Masuk
Pesan Salat Id di Solok, Bupati Minta Warga Jaga Kedamaian Agar Investasi Masuk
Rang Solok Baralek Gadang yang merupakan event kebanggaan masyarakat Kota Solok akan digelar pada 16-18 September 2023. Kegiatan ini
Beragam Kesenian Bakal Meriahkan Rang Solok Baralek Gadang 2023, Ada Darak Badarak
Langgam.id - Seekor Ular Piton sepanjang 2,5 meter masuk ke dapur warga di Batu Gadang, Kelurahan Simpang Rumbio, Kota Solok.
Ular Piton Sepanjang 2,5 Meter Masuk Dapur Warga di Simpang Rumbio Solok
Jumat Berkah Andre Rosiade, Syaiwat Hamli: Akan Kami Jadikan Contoh
Jumat Berkah Andre Rosiade, Syaiwat Hamli: Akan Kami Jadikan Contoh
Langgam.id - Pemerintah Kota (Pemko) Solok memfasilitasi layanan BPJS Ketenagakerjaan untuk seluruh ketua RT dan RW di daerah itu.
Pemko Solok Fasilitasi BPJS Ketenagakerjaan untuk Ketua RT dan RW
Oktober Ini, Gojek Berikan Layanan di Kota Solok dan Pariaman
Oktober Ini, Gojek Berikan Layanan di Kota Solok dan Pariaman