Kebakaran Pasar Payakumbuh, Api Berkobar Usai Subuh

LANGGAM.ID– Kebakaran besar mengahunguskan sejumlah toko pasa Payakumbuh pada Selasa pagi, 26 Agustus 2025. Hingga berita ini diturunkan  penyebab kebakaran masih didalami.

Kebakaran di pusat kota itu viral di sosial media. Dari berbagai video yang beredar api berkobar dengan besar dan melahap bangunan di pasar Payakumbuh di saat langit masih gelap. 

Salah satu warga Payakumbuh, Yofian mengatakan api mulai berkobar pada pukul 05.00 WIB. “Api mulai menyala setelah azan Subuh berkumandang,” kata Yofian dalam unggahan instragramnya.

Sejumlah toko berserta isinya hangus terbakar. Petugas pemadam kebakaran mengerahkan mobil pemadam ke lokasi kejadian.

Pada pukul 07.35 WIB, petugas pemadam kebakaran masih memadamkan api di sejumlah titik kebakaran. Beberapa pedagang tampak mulia mengevakuasi barang-barang yang masih bisa diselamatkan dari lokasi kejadian.

Hingga berita ini belum ada keterangan resmi dari Dinas Damkar Kota Payakumbuh terkait penyebab kebakaran dan total kerugian dari insiden tersebut. (fx)

Baca Juga

PLMTH di Jorong Muaro Busuak, Kabupaten Solok, Sumbar sebagai sumber energi listrik swadaya warga
Menjajaki Transisi Energi Swadaya Warga di Kaki Bukit Barisan
Babak pertama Semen Padang FC ketinggalan satu gol dari Bhayangkara FC dalam laga pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026,
Semen Padang FC Bakal Cuci Gudang Skuad Hadapi Putaran Kedua
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
984 Huntara untuk Sumbar, Prabowo Perintahkan Rampung Sebelum Ramadan
Guillermo Fernandez Hierro dirumorkan akan pindah ke Semen Padang Fc
Eks Penyerang Atletico Bilbao Selangkah Lagi Berseragam Semen Padang Fc
Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral menyebutkan bahwa fenomena amblesan (sinkhole) di Jorong Tepi, Nagari Situjuah Batua,
Air Dalam Sinkhole di Limapuluh Kota Semakin Meluap, DPRD Minta BPBD Surati Kementerian ESDM
Sungai di Saniang Baka Kembali Meluap
Sungai di Saniang Baka Kembali Meluap