Kasus Turun, Pariaman Buka Sekolah Tatap Muka Kapasitas 50 Persen 

Langgam.id-Wako Pariaman

Wako Pariaman Genius Umar membagikan sembako kepada para pelaku jasa wisata yang terdampak PPKM. [foto: Pemko Pariaman]

Langgam.id -  Wali Kota Pariaman Genius Umar mengatakan, bahwa saat ini angka penularan covid-19 di daerah tersebut mulai menurun.

"Kita harapkan keadaan ini terus membaik, sehingga kita bisa jalankan hidup normal kembali, " ujar Genius dilansir dari media sosial Pemko Pariaman, Selasa (10/8/2021).

Genius menambahkan, mengenai sekolah, sudah dimulai sistem belajar tatap muka pada hari ini. Yaitu  dengan intensitas jumlah siswa 50 persen dari jumlah lokal.

Bagikan Sembako

Sementara itu, Genius membagikan 30 paket sembako kepada para pelaku jasa wisata yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Kota Pariaman, Selasa (10/8/2021).

Pembagian sembako tersebut diserahkan di atas kapal wisata di kawasan Muaro Pantai Gandoriah Kota Pariaman. Bantuan tersebut bersumber dari kumpulan iuran secara sukarela ASN Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman.

Baca juga: Pariaman Targetkan Masuk 10 Besar IGA 2021

Genius mengapresiasi langkah solidaritas jajaran Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman tersebut. Sebab, hal ini berdampak baik bagi masyarakat, khususnya yang terdampak PPKM.

"Adanya sembako ini membantu kebutuhan rumah tangga bagi pelaku wisata yang pendapatannya berkurang selama pemberlakuan PPKM di Kota Pariaman," ucap Genius.

 

Baca Juga

APK dan Bahan Kampanye Caleg di Pariaman Ditertibkan
APK dan Bahan Kampanye Caleg di Pariaman Ditertibkan
5232 KPM di Pariaman Terima Bantuan Beras
5232 KPM di Pariaman Terima Bantuan Beras
Layanan AHU dan Merek Hadir di Pariaman
Layanan AHU dan Merek Hadir di Pariaman
Pemko Pariaman Minta Pelaku Usaha Manfaatkan Katalog Lokal
Pemko Pariaman Minta Pelaku Usaha Manfaatkan Katalog Lokal
Wako Pariaman Dukung Sanggar Darak Badarak di IGT
Wako Pariaman Dukung Sanggar Darak Badarak di IGT
Kampung Apar, Desa Energi Berdikari Pertamina
Kampung Apar, Desa Energi Berdikari Pertamina