Jumat Besok, 10 Bus Trans Padang Koridor V Dioperasikan

Penumpang Trans Padang hanya perlu membayar Rp1 pada Kamis (7/8/2025). Pemberlakuan tarif Rp1 ini bertepatan dengan Hari Jadi Kota (HJK)

Bus Trans Padang. [Foto: Dok Diskominfo Kota Padang]

Langgam.id – Pengembangan jalur transportasi masal Trans Padang terus berlanjut. Bahkan, Perusahaan Umum (Perumda) Padang Sejahtera Mandiri (PSM) segera mengoperasikan bus untuk Koridor V dengan rute Ruang Terbuka Hijau (RTH) Imam Bonjol-Indaruang.

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama (Dirut) Perumda PSM, Rico Rahmadian Albert mengatakan, pihaknya akan segera meluncurkan koridor V Trans Padang dengan jumlah bus 10 unit.

Peluncuran, kata Rico, digelar di GSG PT Semen Padang, Jumat (8/7/2022) sekitar pukul 10.00 WIB dan langsung disediakan bus yang akan dioperasikan di Koridor V itu.

“Kami menyediakan 10 unit Bus Trans Padang di koridor V. Sementara, halte bus Trans Padang di jalur ini diperkirakan berjumlah 60 unit,” ujar Rico kepada langgam.id, Rabu (6/7/2022).

Armada Trans Padang Koridor V tersebut, lanjut Rico, beroperasi setiap Senin-Minggu dari pukul 06.00 hingga 19.00 WIB.

Ia melanjutkan, kehadiran Trans Padang itu bertujuan membantu masyarakat mendapatkan kemudahan dalam aksesibilitas. Selain itu, setiap angkot yang dilalui Koridor V akan mendapat kompensasi.

“Ini disebut Biaya Kompensasi Peremajaan, angkot ini telah diatur dalam BOK dengan nilai yang sama dengan angkot di koridor lain,” jelasnya.

Baca juga: Trans Padang Koridor V dan VI Segera Dioperasikan

Menurut Rico, acara peluncuran nanti akan dihadiri oleh Wali Kota Padang, Hendri Septa, Direktur Blue Bird, beberapa rekanan dari Jakarta, Pimpinan Cabang BNI dan pejabat di lingkungan Pemko Padang.

Baca Juga

10 Armada Trans Padang Terbaru Sudah Ramah Disabilitas
10 Armada Trans Padang Terbaru Sudah Ramah Disabilitas
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
OSO Beli Hotel Bumiminang: Pengabdian ke Kampung Halaman
Benahi Pola Permainan, Dejan Antonic Siapkan Strategi Lawan Bhayangkara FC
Benahi Pola Permainan, Dejan Antonic Siapkan Strategi Lawan Bhayangkara FC
Program DAIFEST 2025: Raih Kesempatan Menangkan 9 Mobil Daihatsu dan Hadiah Eksklusif Akhir Tahun
Program DAIFEST 2025: Raih Kesempatan Menangkan 9 Mobil Daihatsu dan Hadiah Eksklusif Akhir Tahun
Kebakaran di Padang Selatan Hanguskan 19 Rumah, Kerugian Capai Rp 2 Miliar
Kebakaran di Padang Selatan Hanguskan 19 Rumah, Kerugian Capai Rp 2 Miliar