Jembatan Sawahan Diperbaiki, Lalu Lintas Terganggu 3 Pekan Lagi

Jembatan Sawahan Diperbaiki, Lalu Lintas Terganggu 3 Pekan Lagi

Jembatan di pertigaan Jalan Sawahan yang sedang diperbaiki. (Foto: Diskominfo Padang)

Langgam.id – Jembatan di pertigaan Jalan Sawahan-Jati, Kota Padang, sedang diperbaiki. Penanggung jawab proyek mempercepat pembangunan agar lalu lintas tak terganggu lama.

Parulian, manajer proyek pembangunan jembatan kepada Diskominfo Kota Padang mengatakan, pihaknya sedang mengganti konstruksi jembatan. Pengerjaannya sudah dimulai sejak empat hari terakhir.

“Semua konstruksi jembatan lama ini kita bongkar dan kita ganti dengan yang baru. Kita akan pasang box culvert,” katanya, Minggu (1/8/2021), sebagaimana dirilis akun resmi Diskominfo Padang.

Menurut Parulian, pembangunan jembatan ini mengganggu arus lalu lintas di lokasi tersebut. Agar tak terganggu lebih lama, pihaknya berupaya mempercepat proses pembangunan.

“Kita berusaha mempercepat pembangunannya. Paling lambat 3 minggu ke depan kita sudah open traffic. Kalau cuaca bagus akan kita kerjakan siang dan malam,” ujarnya.

Untuk kelancaran proses pembangunan, Parulian menyebut telah berkoordinasi dengan berbagai pihak. “Semua instansi yang tersangkut dengan proyek pembangunan ini sudah kita surati,” katanya.

Kepala Bappeda Padang Yenni Yuliza menyebut, pembangunan jembatan tersebut menelan biaya dari APBD lebih dari Rp3,8 miliar. Pembangunan jembatan tersebut dilakukan oleh PT Naviculla Indah Persada. Ditargetkan tuntas 150 hari kalender.

Pembangunan ini mirip dengan perbaikan jembatan di jalan S. Parman, depan Pangeran Beach Hotel, beberapa waktu lalu. “Pembangunan jembatan ini sangat mendesak untuk kelancaran dan keamanan pengendara,” tuturnya. (*/SS)

 

Baca Juga

Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Profil Febri Hariyadi, Pemain Persib yang Dikaitkan dengan Semen Padang FC
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Seorang Wanita Nekat Jadi Bandar Sabu di Padang: Terdesak Ekonomi, Jual Paket Hemat
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Polisi Ringkus Bandar Sabu di Pasar Gaung Lubeg: 211 Paket Disita, Paket Hemat Rp 50 Ribu
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
Debit Batang Kuranji Naik Usai Kota Padang Diguyur Hujan
nelayan di Pantai Purus, Kota Padang, tidak bisa melaut akibat cuaca buruk yang melanda wilayah pesisir.
Tak Bisa Melaut Akibat Ombak Tinggi, Penghasilan Nelayan Puruih Terdampak
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus
Blok A Pasar Raya Kebakaran, Tiga Toko Hangus