Jelang Akhir Tahun, Harga Cabai di Padang Tembus Rp 80 Ribu per Kg

sembako padang

Pedagang cabai di Pasar Raya Padang (Irwanda/Langgam.id)

Langgam.id-Harga cabai di Kota Padang mengalami kenaikan jelang akhir tahun 2020. Cabai hijau keriting misalnya merangkak naik hingga Rp 80 ribu per kg.

Salah seorang pedagang cabai di Pasar Raya Padang, Murni mengatakan harga cabai merah keriting saat ini mencapai Rp 60 ribu per kilogram. Sedangkan biasanya, harga berkisar antara Rp 26 ribu hingga Rp 28 ribu.

"Kenaikan ini terjadi sejak sekitar dua minggu yang lalu, bahkan empat hari yang lalu harganya mencapai Rp 65 ribu per kilogram," katanya, Sabtu (26/12/2020).

Selain itu, cabai setan juga mengalami kenaikan menjadi Rp 60 ribu, yang biasanya hanya Rp 30 ribu per kilogram. Kenaikan ini dipicu kurangnya pasokan dari Pulau Jawa. "Biasanya kita dapat distribusi sebanyak 5 kotak, sekarang hanya dapat 1 kotak," ujarnya.

Ia mengatakan, penyebab harga cabai naik karena distribusi menurun. Biasanya ia menerima 2 truk atau sekitar 200 dus cabai. Terakhir, kedainya hanya mendapatkan pasokan kurang dari 1 truk atau sekitar 48 dus. Hal ini juga disebabkan libur tahun baru.

"Hal ini biasanya terjadi setiap tahun, libur tahun baru orang tidak ke ladang, sehingga distribusi juga menurun," ujarnya.

Menurutnya, harga cabai biasanya akan kembali normal setelah tahun baru. Dirinya berharap agar harga kembali normal, sebab harga yang mahal juga berdampak pada turunnya pembeli.

"Harga mahal ini berdampak pada pembeli, karena pembeli menjadi sepi, orang yang biasanya beli banyak juga menurunkan kuota pembeliannya, apalagi sekarang corona, pasar juga sepi," katanya.(Rahmadi/Ela)

Baca Juga

Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Bantah Maigus Nasir Pernah Divonis Korupsi, Mantan Pejabat Kejagung: Fitnah
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Temui Penyandang Disabilitas di Kuranji, Fadly Amran Janjikan Kota Inklusif
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Pulihkan Ekonomi Kota Padang, Fadly Amran Bakal Revitalisasi Pasar Raya
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Fadly Amran Janji Jadikan Padang Kota Sehat
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Balanjuang dengan Warga Kuranji, Fadly Amran Berkomitmen Jadi Pemimpin yang Melayani
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang
Fadly Amran Janjikan UMKM Naik Kelas untuk Sejahterakan Masyarakat Padang