Jangan Lupa! Ada Pesta Kuliner Minang di Malaysia

Jangan Lupa! Ada Pesta Kuliner Minang di Malaysia

Acara Pesta Budaya dan Masakan Minang yang pernah digelar di Bandung, Jawa Barat. Foto: Bonny

PalantaLanggam - Setelah sebelumnya sukses dengan 11 program yang diselenggarakan di beberapa kota di Indonesia, Kampoeng Minangkabau pada April ini kembali menggelar program serupa – namun kali ini bertempat di negeri Jiran, Malaysia.

Bekerja sama dengan Minangkabau Diaspora Network Global (MDN-G) dan Pertubuhan Jaringan Masyarakat Minangkabau Malaysia (JM3), program yang mengusung tema ‘Pesta Budaya dan Masakan Warisan Minangkabau’ ini akan digelar pada 27-28 April 2019 di Muzium Negara Malaysia dan akan langsung diresmikan oleh YBhg Tan Sri Dato’ Seri Utama DR. Rais Yatim.

Kampoeng Minangkabau merupakan bentuk nyata dari ide dan gagasan anak muda Minangkabau yang ada di Jakarta, diketuai oleh Andika Cendekia Nugraha dan Jenni Mulrita sebagai penasihat.

Menurut Andika, Kampoeng Minangkabau ini hendaknya bisa menjadi sarana dan wadah bagi setiap perantau Minang untuk tetap menjaga dan melestarikan warisan budaya Minangkabau di tanah perantauan.

“Jangan sampai kita sendiri yang memudarkan budaya kita. Meski merantau, budaya Minangkabau wajib tetap dilestarikan,” tuturnya.

Di saat terpisah, Jenni Mulrita yang kini juga berstatus sebagai perantau Minang di Jakarta mengungkapkan bahwa Kampoeng Minangkabau juga merupakan wadah bagi para pedagang Minang untuk memperkenalkan dan menjajakan usahanya.

“Dalam setiap program yang kami gagas, kami selalu memberikan kesempatan kepada para pedagang untuk dapat menjajakan dagangannya. Karena, basis program kami bukan hanya menonjolkan seni dan budaya, namun juga berfokus pada kuliner khas Minangkabau,” tambah Jenni.

Serupa dengan program-program sebelumnya, ‘Pesta Budaya dan Masakan Warisan Minangkabau’ juga akan menampilkan seni, budaya, serta kuliner asli Minangkabau – terutama masakan khas Minang yang boleh jadi sulit dijumpai di Malaysia, seperti sala lauak, sate danguang-danguang, soto Padang, lopis, onde-onde, lamang, bubur kampiun, dan lainnya.

Dari sisi seni dan budaya, alek rang Minang di Malaysia nanti juga akan diramaikan oleh penampilan Bakuruang dari perancang baju berbakat Fari Diano, Dendang Saluang Sagarak dari mahasiswa/i ISI Padang Panjang, Flashmob Festival 1000 Randai Dunia, serta persembahan budaya lainnya.

Menariknya, Kintani – artis Minang yang kini sedang ramai dibincangkan dalam ruang publik, turut memeriahkan program Kampoeng Minangkabau di Muzium Negara nanti.

Pertubuhan Jaringan Masyarakat Minangkabau Malaysia (Pertubuhan JM3) ikut andil dalam mendukung penuh program yang digagas oleh anak muda yang tergabung dalam Kampoeng Minangkabau ini.

Menurut Dirwan yang merupakan salah satu pejabat Pertubuhan JM3, program ini merupakan gagasan dan ide yang bagus – mengingat ikatan antara Melayu dan Minang sangatlah erat jika ditelisik sejarahnya sejak bertahun-tahun yang lalu.

Ditambah lagi, program yang digagas oleh Kampoeng Minangkabau ini memiliki visi dan misi yang selaras dengan Pertubuhan JM3. Pada hari kedua ‘Pesta Budaya dan Masakan Warisan Minangkabau’, YBhg Tan Sri Dato’ Seri Utama DR. Rais Yatim, penasihat Pertubuhan JM3 – turut melancarkan buku bertajuk ‘Pemikir Gadang Minangkabau’.

Dengan dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk pemerintah Sumatra Barat serta kabupaten/kota, tim Kampoeng Minangkabau berharap program ‘Pesta Budaya dan Masakan Warisan Minangkabau’ ini dapat menjadi momentum yang tepat bagi para perantau Minang yang ada di Malaysia untuk malapeh taragak – juga menjadi wadah yang tepat bagi para warga negara asing untuk dapat mengetahui lebih dekat seni budaya asli Minangkabau.

“Kami juga berharap semoga program yang hanya 2 hari di Malaysia ini dapat menjadi perpanjangan tangan serta batu loncatan bagi kami untuk menyelenggarakan program yang sama, dengan visi dan misi yang sama di negara-negara lain,” tutup Andika.

 

Baca Juga

kota padang
Restoran Minang Akan Hadir di Madinah
Nofel Nofiadri
Tafsir Ulang Keminangkabauan
Festival Kuliner Multi Etnis, Kenali Keberagaman Lewat Makanan
Festival Kuliner Multi Etnis, Kenali Keberagaman Lewat Makanan
Sumbar cukup dikenal sebagai daerah di Indonesia yang memiliki makanan yang enak dan menggugah selera. Seperti nasi padang dengan beragam
4 Minuman Khas Sumbar yang Patut Dicoba Saat ke Ranah Minang
Penutur Kuliner
Penutur Kuliner
Jejak Minangkabau di Kuwus Manggarai Barat
Jejak Minangkabau di Kuwus Manggarai Barat