Jalan Penghubung Sumbar-Sumut Amblas, Buka-Tutup Diberlakukan

Jalan amblas

Jalan nasional di Agam Amblas. (dok. BPBD Agam)

Langgam.id – Jalan lintas nasional di Jorong Pulupuh, Nagari Pasia Laweh, Kecamatan Palupuh, Kabupaten Agam, Sumatra Barat (Sumbar) amblas, Senin (21/9/2020). Hal ini mengakibatkan arus lalu lintas di sekitar lokasi menjadi terganggu.

Jalan lintas nasional tersebut menghubungkan Kota Bukittinggi menuju Kabupaten Pasaman serta menuju Sumatra Utara. Hingga kini, petugas memberlakukan sistem buka tutup. Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Agam, Lutfhi mengatakan, amblasnya jalan lintas nasional ini akibat curah hujan yang tinggi.

Baca juga: TNI Buka Jalan Baru di Pesisir Selatan, Warga Antusias

“Peristiwa ini sudah terjadi sejak tadi malam akibat curah hujan yang tinggi. Jalan yang amblas ini jalan nasional, ke Sumatra Utara juga melewati jalur ini,” katanya dihubungi langgam.id, Senin (21/9/2020).

Lutfhi mengungkapkan untuk akses kendaraan masih dilalui untuk kendaraan roda dua dan minibus. Sistem buka tutup yang diberlakukan membuat arus kendaraan sedikit tersendat.

“Kondisi arus kendaraan sedikit terganggu. Pihak balai jalan nasional sedang berupaya melakukan perbaikan,” ujarnya. (Irwanda/ABW)

Baca Juga

Yogi Yolanda Dilantik jadi Ketua DPC PDI-P Agam di Antara Tenda Bencana
Yogi Yolanda Dilantik jadi Ketua DPC PDI-P Agam di Antara Tenda Bencana
Kepala Pelaksana BPBD Agam, Rahmat Lasmono mengatakan kerugian akan bencana di Kabupaten Agam diperkirakan mencapai lebih dari Rp6,5 triliun.
Agam Masuki Masa Transisi Menuju Pemulihan, Kerugian Bencana Capai Rp6,5 Triliun
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus
Banjir dan longsor melanda Jorong Ngungun, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Selasa (30/12/2025)
Banjir dan Longsor Landa Salareh Aia Agam, 3 Warga Selamat Usai Sempat Tertimbun
Kitabisa Salurkan Bantuan Rp.1,1 Miliar Untuk Korban Terdampak Bencana di Agam
Kitabisa Salurkan Bantuan Rp.1,1 Miliar Untuk Korban Terdampak Bencana di Agam
Terisolir Akses Putus, Warga di Sejumlah Nagari di Palembayan Butuh Bantuan Sembako
Terisolir Akses Putus, Warga di Sejumlah Nagari di Palembayan Butuh Bantuan Sembako