Identitas Mayat dalam Karung di Tanah Datar Terungkap, Seorang Pelajar

Polisi mengungkap identitas mayat perempuan dalam karung di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar) bernama Cinta Novita Sari Mista,

Proses evakuasi penemuan mayat di Kecamatan Sungai Tarab, Kabupaten Tanah Datar. [foto: Polres Tanah Datar]

Langgam.id - Polisi mengungkap identitas mayat perempuan dalam karung di Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar) bernama Cinta Novita Sari Mista, berusia 15 tahun. Cinta tewas diduga dibunuh.

"Masih berupa identifikasi awal (korban pembunuhan). Kita lanjutkan dengan otopsi," ujar Kasat Reskrim Polres Tanah Datar, AKP Surya Wahyudi kepada kumparan, Rabu (19/2/2025).

Jenazah Cinta akan dibawa ke Kota Padang untuk dilakukan otopsi di Rumah Sakit Bhayangkara. Jajaran kepolisian terus melakukan penyelidikan.

Surya menyebutkan korban merupakan seorang pelajar MTsN, beralamat di Nagari (Desa) Sumanik, Kecamatan Salimpaung, Kabupaten Tanah Datar.

"Mohon doa bisa kami ungkap secepatnya. Korban ini pelajar dan masih anak di bawah umur," ungkapnya.

Bertato Tulisan Cinta

Meskipun berstatus pelajar, Cinta diketahui memiliki tato di lengan tangan kirinya. Tatto itu bertuliskan namanya, Cinta.

Jasad Cinta dibungkus dalam karung lalu dibuang di pinggir jalan perkampungan. Terdapat bekas luka goresan serta cekikikan di leher Cinta.

Baca juga: Warga Buncah, Ada Mayat Terbungkus dalam Karung di Tanah Datar

Menurut Kapolsek Sungai Tarab, Iptu Hendra, tidak ditemukan luka akibat benda tajam di tubuh korban.

"Tidak ada ditemukan luka akibat benda tajam, tidak ada. Bekas cakaran di punggung. Bekas dicekik di leher," imbuh Hendra. (SI/yki)

Baca Juga

Warga Buncah, Ada Mayat Terbungkus dalam Karung di Tanah Datar
Warga Buncah, Ada Mayat Terbungkus dalam Karung di Tanah Datar
Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) menyatakan tidak dapat menerima gugatan perkara hasil pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tanah Datar
Permohonan Tidak Jelas, MK Tolak Gugatan Pilkada Tanah Datar
Menilik Prosesi 'Maanta Syaraik Baraja ka Guru Silek' di Gurun
Menilik Prosesi 'Maanta Syaraik Baraja ka Guru Silek' di Gurun
Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI) membangun gedung baru SDN 11 Lawang Mandahiliang, Kecamatan Salimpaung, Tanah Datar
Majelis Rektor Indonesia Bantu Pembangunan SD di Tanah Datar
Jajaki Kerjasama, Kementerian Pendidikan Johor Malaysia Kunjungi Tanah Datar
Jajaki Kerjasama, Kementerian Pendidikan Johor Malaysia Kunjungi Tanah Datar
Pemkab Tanah Datar terus melakukan pemantauan di empat sungai yang berhulu langsung dari Gunung Marapi. Pemantauan ini dilakukan karena
Curah Hujan Tinggi, 4 Sungai Berhulu Gunung Marapi di Tanah Datar Terus Dipantau