HMPS KPI UIN Bukittinggi Gelar KPI EXPO 2024

HMPS KPI UIN Bukittinggi Gelar KPI EXPO 2024

Kaprodi KPI UIN SMDD Bukittinggi Membuka KPI EXPO 2024. (Foto: Habibur Rahman)

Langgam.id - Himpunan Mahasiswa Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Universitas Islam Negeri Sjech M. Djamil Djambek Bukittinggi (HMPS KPI UIN SMDD Bukittinggi) sukses menggelar acara KPI EXPO 2024. Kegiatan ini berlangsung di Aula Gedung Egypt UIN SMDD Bukittinggi pada Sabtu, 22 Juni 2024.

KPI EXPO 2024 adalah sebuah kompetisi yang diselenggarakan oleh HMPS KPI UIN SMDD Bukittinggi dengan berbagai perlombaan, di antaranya debat, khutbah, presenter, desain grafis, dan fotografi.

Andri Umar Sholeh Lubis, Ketua HMPS KPI UIN SMDD Bukittinggi, mengungkapkan bahwa acara KPI EXPO bertujuan mempererat silaturahmi antar jurusan KPI di Sumatra Barat. "Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan antar mahasiswa KPI di Sumatra Barat," ujar Andri.

Dalam acara ini, HMPS KPI UIN SMDD Bukittinggi mengundang beberapa perguruan tinggi di Sumatra Barat, seperti STAI YDI Lubuk Sikaping Kab. Pasaman, STAI Imam Bonjol Padang Panjang, UIN Mahmud Yunus Batusangkar, dan UIN Imam Bonjol Padang.

Yusuf Afandi, Kaprodi KPI UIN SMDD Bukittinggi, menyatakan harapannya agar pelaksanaan KPI EXPO di tahun mendatang dapat lebih baik lagi dengan melibatkan lebih banyak perguruan tinggi, tidak hanya di Sumatra Barat, tetapi juga di luar wilayah seperti Riau, Sumatra Utara, dan Jambi. "Kami berharap KPI EXPO dapat lebih berkontribusi untuk peningkatan kemampuan mahasiswa di wilayah Sumatra," tuturnya. (*/Yh)

Tag:

Baca Juga

Ngarai Sianok Runtuh, Tebing Longsor Dekat Belakang Balok
Ngarai Sianok Runtuh, Tebing Longsor Dekat Belakang Balok
Turnamen Piala Wali Kota Padang Electronic Sport (E-Sport) Series Padang resmi dibuka oleh Pj Wali Kota Padang, Andree Algamar
Buka Turnamen E-Sport, Pj Wako Padang: Sebagai Langkah Cegah Kenakalan Remaja
Lama tak ada kabar, Gunung Marapi yang terletak di Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar, Sumatra Barat (Sumbar), kembali mengalami erupsi
Sabtu Siang Gunung Marapi Erupsi, Tinggi Kolom Letusan 800 Meter
Kegiatan Reses merupakan pelaksanaan tugas kedewanan dalam rangka menghimpun aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya sebagai bentuk
Reses di Taeh Baruah, Anggota DPRD Sumbar Ilson Cong Terima Aspirasi Masyarakat
Dalam upaya menjaga netralitas ASN, Pemko Payakumbuh telah menerapkan sejumlah kebijakan strategis pada pelaksanaan Pemilihan Serentak
Pastikan Netralitas ASN, Pemko Payakumbuh Terapkan Sejumlah Kebijakan Strategis
Rakor Kepala SD Se-Kota Padang, Pj Wako Tekankan Kompetensi dan Inovasi di Dunia Pendidikan
Rakor Kepala SD Se-Kota Padang, Pj Wako Tekankan Kompetensi dan Inovasi di Dunia Pendidikan