Hendri Septa Lepas Pawai Taaruf Gerakan Kepanduan HW Muhammadiyah Sumbar

Langgam.id – Wali Kota Padang Hendri Septa melepas Pawai Ta’aruf Kwartir Wilayah Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan (HW) Muhammadiyah Sumatera Barat dari kediaman resmi Wali Kota Padang, Jumat (1/3/2024).

Pawai Taaruf Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan (HW) ini digelar dalam rangka memeriahkan Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-3.

Sebelum melepas rombongan pawai, Hendri Septa sebagai anggota kehormatan Gerakan Kepanduan HW, menyampaikan semoga gelaran pawai ini dapat menjadi sarana silaturrahmi bagi sesama anggota.

“Harapan kita dengan pawai dan Muswil ini, menjadi sarana efektif dalam upaya pembentukan mental dan karakter generasi muda yang bertaqwa kepada Allah SWT,” ujarnya dalam keterangan resmi.

Hizbul Wathan merupakan gerakan kepanduan di lingkup organisasi Muhammadiyah. Pawai Taaruf kali ini mengambil rute dari Rumah Dinas Wali kota Padang menuju Masjid Raya Sumbar, dan nantinya dilanjutkan dengan Kemah besar HW se-Sumatera Barat di halaman Kampus Universitas Muhammadiyah Sumbar.

Muswil kali ini mengusung tema “Dari Hizbul Wathan Untuk Muhammadiyah Sumatera Barat yang Berkemajuan”.

Ketua Pelaksana Kemah Besar HW Sumatera Barat A Masbiran mengatakan perkemahan akan dilaksanakan selama empat hari.

“Peserta pawai seluruh anggota Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan dari seluruh daerah di Sumbar. Harapan kita melalui pawai ini kita dapat menumbuhkan rasa perjuangan, terus bersinergi dan bersilaturrahmi dalam keadaan apapun,” tuturnya. (*/Fs)

Tag:

Baca Juga

Ekonomi Sumbar Melambat di Tengah Maraknya PETI, Ulul Azmi: Ini Bukan Tambang Rakyat, Ini Kapitalisme Sempit
Ekonomi Sumbar Melambat di Tengah Maraknya PETI, Ulul Azmi: Ini Bukan Tambang Rakyat, Ini Kapitalisme Sempit
Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Sumbar secara tegas meminta Kepolisian Republik Indonesia, Menteri Lingkungan Hidup,
Walhi Sumbar Minta Polri, Menteri LH, ESDM dan Menhut Ambil Alih Kasus Penganiayaan Nenek Saudah
Dua ruang terbuka hijau baru yang dibangun Pemko Padang, sudah mulai beroperasi awal Januari 2026 ini. Yaitu Taman Rimbo Kaluang dan
Petugas Kebersihan Disiagakan di Taman Rimbo Kaluang dan Aliran Kenangan, Parkir Gratis
Pusat Studi Bencana Universitas Andalas (PSB UNAND) mengingatkan kelayakan kawasan kampus Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang
PSB UNAND: Kelayakan Kampus UIN IB Pascalongsor Tak Ditentukan Hanya dari Pengamatan Visual
Memetik Hikmah Dibalik Musibah dan Bencana, IKAPPABASKO Tabligh Akbar dan Doa Bersama di Jakarta
Memetik Hikmah Dibalik Musibah dan Bencana, IKAPPABASKO Tabligh Akbar dan Doa Bersama di Jakarta
Tingkatkan Layanan, Pengelola Trans Padang Tambah Fasilitas Halte Imam Bonjol Koridor 2 dan 3
Tingkatkan Layanan, Pengelola Trans Padang Tambah Fasilitas Halte Imam Bonjol Koridor 2 dan 3