Langgam.id - Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup Pemerintah Kota Solok, Sumatra Barat (Sumbar) yang bisa menghafal 30 juz Alquran bakal dihadiahi umrah ke tanah suci Makkah.
"Meningkatkan minat belajar dan hafal Alquran, kami akan gratiskan umrah bagi ASN yang mampu hafal 30 juz," kata Wali Kota Solok Zul Elfian, kemarin.
Menurut Zul Elfian, pembangunan mental bidang keagamaan merupakan prioritas utama yang diusung Pemko Solok. Hal ini juga melekat dalam visi dan misi kota berjuluk "Serambi Madinah" itu.
Program unggulan untuk mendekatkan masyarakat degan alquran adalah magrib mengaji dan subuh berjamaah.
"Kami ajak masyarakat mematikan televisi dari waktu salat magrib sampai Isya. Dalam rentang itu, isi kegiatan dengan mengaji dan belajar agama," katanya.
Sementara itu, Kepala Bagian (Kabag) Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Kota Solok Heppy Darmawan mengatakan, Pemko Solok tengah menyiapkan program wisuda 1.000 hafiz yang tergabung dari berbagai lapisan masyarakat. Kegiatan ini rencananya digelar November 2019 mendatang.
Nanti, jenis hafalannya berjenjang dari 1 juz sampai 30 juz. "Kami sediakan pengujinya. Bagi yang lolos, akan ikut wisuda 1.000 hafizh Kota Solok. Tentu ada reward dari Pemko," katanya. (*/RC)