Gubernur Sumbar Ingatkan Masyarakat Waspadai Kanker

Awasi Penyebab Kanker

Kegiatan Simposium Awam dan Simposium Dokter di Hotel Inna Muara Padang (Foto: Rahmadi/Langgam.id)

Langgam.id – Gubernur Sumatra Barat, Irwan Prayitno ingatkan masyarakat agar mewaspadai ancaman penyakit kanker serta ia mengimbau agar selalu menjaga pola hidup sehat.

Hal ini disampaikan saat Simposium Dokter dan Awam dalam rangka memperingati Hari Kanker Sedunia tingkat Provinsi Sumbar di Hotel Grand Inna Muara Padang, Sabtu (15/2/2020).

Menurutnya, salah satu upaya mencegah kanker yaitu memberikan pelayanan secara langsung kepada masyarakat dalam menerapkan pola hidup sehat, kemudian mewaspadai faktor resiko gaya hidup dan mitos-mitos tentang kanker.

Gubernur Sumbar mengajak para peserta Simposium untuk terus intens mewaspadai dan menjaga kesehatan karena penyakit kanker tersebut dapat menyerang secara tiba-tiba.

“Upaya pengenalan dini terhadap penyakit kanker perlu diajarkan secara luas kepada masyarakat, agar kematian akibat kanker dapat dihindari,” ujarnya.

Ia mengimbau peserta Simposium Awam terus mengikuti kegiatan. Dengan begitu, bisa memberikan banyak manfaat bagi semua peserta yang hadir dan masyarakat yang masih sangat kurang pengetahuannya tentang kanker, sehingga timbul kesadaran untuk menurunkan risiko penyakit kanker.

“Apalagi gaya hidup masyarakat Sumbar yang gemar berkuliner dengan makanan memiliki resiko kanker yang turut memberi andil cukup tingginya jumlah penderita kanker paru-paru di daerah ini,” ungkapnya.

Ia berpendapat, tingginya angka penderita kanker paru-paru di Sumbar ini dikarenakan pola makan yang tidak sehat, dan juga disebabkan oleh radiasi atau polusi udara, termasuk disebabkan oleh asap rokok.

“Mulailah dari sekarang menerapkan pola hidup sehat, dengan memperbanyak makan buah dan sayur, meninggalkan kebiasaan buruk seperti merokok dan berolahragalah, setidaknya berjalan kaki,” jelasnya.

Upaya menghindari penyakit kanker, kata Irwan, juga harus disosialisasikan pada generasi muda, seperti penyuluhan hidup sehat di SMA dan SMK di Sumbar.

Penyuluhan terhadap bahaya kanker sangat diperlukan bagi anak-anak didik, agar pengetahuan akibat kanker bisa diketahui sejak dini dan gejala dapat terdeteksi dan bisa ditangani secara baik. “Kanker merupakan pembunuh nomor satu, tiada ampun bagi penderita. Untuk itu, mari bersama-sama kita antisipasi, agar penyakit kanker tidak lagi menyerang kita dan generasi penerus,” kata Gubernur Sumbar. (Rahmadi/ZE)

Baca Juga

Semen Padang akan menjamu Bhayangkara FC Lampung pada pekan kesembilan Liga Super League 2025/2026, Senin sore (20/10/2025) di Stadion Haji
Lawan Persis Solo, Semen Padang FC Bidik Kemenangan Sebelum Jeda Paruh Musim
Banjir bandang merendam pemukiman wawrga di Kota Padang, Jumat (28/11/2025). BPBD
Bencana Picu Inflasi Sumbar Melambung Tinggi
Presiden Prabowo saat meninjau pembangunan Huntara untuk korban banjir di Kabupaten Agam.
Pemerintah Bangun 750 Huntara untuk Korban Banjir Sumbar
Jaime Giraldo pemain baru Semen Padang
Jaime Giraldo Resmi Gabung ke Semen Padang FC
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Wali Kota Padang Panjang Lantik 10 Pejabat Eselon II, Zia Ul Fikri Jabat Kepala BPKD
Banjir bandang di Nagari Batang Pisang, Jorong Pasa, Nagari Maninjau, Kabupaten Agam Jumat dini hari (2/1/2026).
Banjir Bandang Kembali Terjang Maninjau, Akses Lubuk Basung–Bukittinggi Terputus