Gubernur Sumbar Imbau Masyarakat Meriahkan Peringatan 17 Agustus

Langgam.id-Gubernur Sumbar

Gubernur Sumbar Mahyeldi. [foto: IG Mahyeldi]

Langgam.id - Gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Mahyeldi mengimbau masyarakat ikut memeriah peringatan Hari Ulang Tahun  (HUT) Kemerdekaan RI ke-76 pada 17 Agustus 2021. Peringatan menyesuaikan kondisi pandemi covid-19.

Pemerintah Provinsi Sumbar dan Forkompinda sendiri menggelar upacara peringatan di Istana Gubernuran Sumbar digelar terbatas demi mencegah lonjakan kasus covid-19, Selasa (17/8/2021).

Meski demikian, Mahyeldi memberi imbauan kepada masyarakat untuk berpartisipasi memeriahkan peringatan 17 Agustus.

"Kita sebelumnya ada malam renungan, selanjutnya upacara. Kita juga sudah surati kabupaten kota untuk lebih menyemarakkan peringatan kemerdekaan," katanya.

Sementara untuk Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia digelar secara terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Keterlibatan aktif seluruh undangan dan masyarakat dilakukan secara virtual.

Untuk menjaga kekhidmatan acara dan menghormati peringatan tersebut, seluruh masyarakat diharapkan dapat menghentikan kegiatan sejenak dan mengambil sikap sempurna pada 17 Agustus 2020 pukul 10.17 WIB.

Baca juga: 5 Tradisi Unik Memperingati HUT RI 17 Agustus di Berbagai Daerah

Mahyeldi menyebutkan, perayaan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus selalu identik dengan acara perlombaan di tengah masyarakat. Namun, sejak pandemi covid-19 berlangsung, berbagai perlombaan itu tak bisa digelar lagi.

"Sebab, masyarakat harus membatasi kegiatannya di luar rumah. Bupati wali kota sudah menurunkan tim ke lapangan untuk mengawasi masyarakat dalam pelaksanaannya," katanya.

Ia mengatakan sebelumnya berkunjung ke beberapa daerah seperti ke Tapan Pesisir Selatan. Hal itu dinilai  bagus dalam memeriahkan kemerdekaan karena merah putih dan marawa.

"Semarak di sana. Soal prokes, itu sudah ada aturan di masing-masing daerah, bupati wali kota yang menentukan kebijakan pembatasan di tengah pandemi," katanya.

Baca Juga

Semen Padang FC akan menghadapi PSPS Riau di laga kedua Liga 2 2022/2023 pada Senin. Laga tandang perdana Semen Padang FC pada musim
Manajemen Semen Padang FC Kantongi 3 Calon Pelatih, Ada dari Sumbar
Mayoritas penduduk Sumatra Barat (Sumbar) adalah beragama Islam. Oleh karena itu, hampir di semua kabupaten/kota di Sumbar ditemukan banyak
Berikut 10 Kabupaten/Kota dengan Jumlah Masjid Terbanyak di Sumbar
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Raih Cumlaude, Bupati Dharmasraya Resmi Menyandang Gelar Magister Administrasi Publik dari Unand
Berita Padang - berita Sumbar terbaru dan terkini hari ini: Harga cabai di Pasar Raya Padang mengalami kenaikan jelang Ramadan. 
Siapkan Kebijakan Strategis, Gubernur Yakin Harga Pangan Sumbar Terkendali Saat Ramadan
Nasdem
DPR RI Dapil Sumbar I: Sengit Perebutan Kursi Kedua Nasdem
Survei SBLF: Nofi Candra Berpeluang Besar Melenggang ke DPR RI di Pemilu 2024
Survei SBLF: Nofi Candra Berpeluang Besar Melenggang ke DPR RI di Pemilu 2024