FK Unbrah Gelar Yudisium Sarjana Kedokteran ke-77 Secara Daring

FK Unbrah Gelar Yudisium Sarjana Kedokteran ke-77 Secara Daring

Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahma menggelar yudisium sarjana kedokteran (Foto: unbrah.ac.id)

Langgam.id - Fakultas Kedokteran Universitas Baiturrahmah (FK Unbrah) melaksanakan kegiatan pelepasan sarjana kedokteran ke dalam kepaniteraan klinik atau yudisium sarjana kedokteran angkatan 2016 gelombang II atau ke-77 secara dalam jaringan (daring) pada Rabu (16/9/2020).

Dalam yudisium ini dilantik secara daring sebanyak 41 orang lulusan S.Ked dan 1 orang secara luring di Ruang Sidang Yayasan Pendidikan Baiturrahmah Kampus Unbrah Padang sebagai perwakilan lulusan lainnya.

Adapun lulusan terbaik pada yudisium kali ini yakni Maulidal Makmum Almahdi dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 3,38 atau predikat sangat memuaskan.

Dalam sambutannya Dekan FK Unbrah Prof. dr. Amir Muslim Malik, Ph.D mengatakan lulusan Sarjana Kedokteran ini akan memasuki ke ranah kepaniteraan klinik selanjutnya akan mengikuti ujian UKMPPD dan menjadi dokter.

Untuk itu diharapkan semuanya dapat mengikuti dengan baik, disiplin dan sesuai aturan yang telah ditetapkan.

Meskipun demikian dengan adanya pandemi Covid-19 saat ini tentu akan disesuaikan dengan kondisi pandemik saat ini.

Hal lain kata Dekan, agar dokter muda tersebut tetap menjaga nama baik almamater baik saat dalam program internship seterusnya saat lulus menjadi dokter.

Kegiatan daring ini dilaksanakan melalui platform zoom yang juga disiarkan langsung di channel youtube intitusi. (rls/hfs)

Baca Juga

Aksi Kolaborasi Bangun Pondok Literasi Rosihan Anwar di Solok
Aksi Kolaborasi Bangun Pondok Literasi Rosihan Anwar di Solok
Pertengahan pekan lalu, saya mendapat kesempatan berbicara sekitar 10 menit di sesi seminar pendidikan dalam rangka Kongress Minang Diaspora
Dari Seminar Pendidikan MDN: Dialektika yang Hilang 
Digelar 4 Hari, Wisuda ke 90 UIN Imam Bonjol Luluskan 1.865 Wisudawan
Digelar 4 Hari, Wisuda ke 90 UIN Imam Bonjol Luluskan 1.865 Wisudawan
Politisi Partai Golkar Evelinda
Tingkatkan Kualitas Anak Bangsa, Evelinda Bakal Perjuangkan Beasiswa Siswa Berprestasi
Sekampung Mendidik Seorang
Sekampung Mendidik Seorang
Dunia pendidikan di Kota Bukittinggi ditambahkan dengan materi ABS-SBK. Penambahan muatan lokal ini ditujukan untuk pelajar SD dan SMP.
Muatan Lokal Bagi Siswa SD dan SMP di Bukittinggi, Ada Materi ABS-SBK