Empat Pelajar Padang Panjang Bakal Ikuti Seleksi Paskibraka Tingkat Sumbar

Empat pelajar Padang Panjang bakal mengikuti seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Provinsi Sumatra Barat (Sumbar).

Pj Wako Padang Panjang, Sonny Budaya Putra bertemu dengan empat pelajar yang bakal mengikuti seleksi Paskibraka tingkat Provinsi Sumbar. [foto: Pemko Padang Panjang]

Langgam.id - Empat pelajar Padang Panjang bakal mengikuti seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Provinsi Sumatra Barat (Sumbar).

Keempat pelajar tersebut terdiri dari dua putra yaitu Muhammad Irfan (SMAN 2), Ra’if Ismail (SMAN 1 Sumbar). Sedangkan putri, Annatira Berliana Cinta (SMAN 2) dan Raisya Az Zahra (SMAN 1).

Keempat pelajar tersebut dilepas keberangkatannya oleh Penjabat (Pj) Wali Kota, Sonny Budaya Putra untuk mengikuti seleksi Paskibraka tingkat Sumbar, Rabu (8/5/2024) di Balai Kota Padang Panjang.

Sebelumnya, tim seleksi Paskibraka yang terdiri dari unsur TNI, Polri, Brimob, Satpol PP dan Tim Kesehatan mengumumkan 65 calon anggota Paskibraka terpilih di tingkat kota.

Selanjutnya, seleksi kembali digelar untuk tingkat provinsi. Terpilihlah empat pelajar tesebut lantaran dinilai memenuhi kriteria di tingkat provinsi.

“Tidak menutup kemungkinan bisa mewakili Sumbar di nasional. Tim seleksi di provinsi berasal dari pusat. Semoga saja ada perwakilan dari Padang Panjang terpilih menjadi anggota Paskibraka di Istana Negara pada 17 Agustus nanti,” harap Pj Wako Padang Panjang, Sonny Budaya Putra.

Sonny pun mengucapkan selamat kepada empat pelajar tersebut dan berharap mereka bisa menjaga nama baik Kota Padang Panjang dan juga orang tua.

“Tetap menjaga kesehatan dan jangan lupa berdoa. Sehingga yang dicita-citakan dapat tercapai,” harap Sonny. (*/yki)

Baca Juga

Gempa M 4,6 Guncang Padang Panjang, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Gempa M 4,6 Guncang Padang Panjang, Warga Berhamburan Keluar Rumah
Sebanyak 130 calon anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kota Padang Panjang mengikuti seleksi tahap akhir
130 Calon Paskibraka Padang Panjang Ikuti Seleksi Tahap Akhir
Padang Panjang Terapkan One Way Mulai Besok
Padang Panjang Terapkan One Way Mulai Besok
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Padang Panjang melaksanakan konsultasi dan koordinasi penelusuran naskah kuno di empat lokasi berbeda
Pemko Padang Panjang Telusuri Naskah Kuno di Empat Lokasi Bersejarah
Selama Ramadan, Pemko Padang Panjang Gelar Operasi Pasar Murah di 4 Kelurahan
Selama Ramadan, Pemko Padang Panjang Gelar Operasi Pasar Murah di 4 Kelurahan
Tahapan seleksi Paskibraka tingkat Kota Padang tahun 2025 dimulai. Pada Senin (24/2/2025), Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)
Tahapan Seleksi Paskibraka 2025 Tingkat Kota Padang Dimulai